Beranda Berita

Duduk Di Bangku Baris Ketiga Honda All-New BR-V, Begini Rasanya

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Kamis, 23 September 2021 06:00 WIB
Berita - Duduk Di Bangku Baris Ketiga Honda All-New BR-V, Begini Rasanya
Bagikan ke:

Honda BR-V generasi terbaru resmi meluncur di tanah air. Mobil ini memiliki berbagai keunggulan dibandingkan pendahulunya dan tentu dengan daya akomodasi yang diklaim juga lebih baik.

Sesuai dengan nama konsep yang diusung, yakni N7X yang memiliki arti New 7 Seater Excitement, artinya BR-V lahir sebagai mobil 7 seater yang layak. Lantas, apakah benar?

Foto - Duduk Di Bangku Baris Ketiga Honda All-New BR-V, Begini Rasanya

Tentu baris pertama dan baris kedua tidak menjadi persoalan. Lalu, apakah baris ketiganya mampu menopang badan orang dewasa?

Reviewer OtoDriver, Fitra Eri mencoba langsung bagaimana rasanya duduk di baris ketiga All New BR-V. Dan mengejutkannya, daya akomodasinya sesuai dengan klaimnya.

Untuk postur tubuh reviewer yang memiliki tinggi 177 cm, rasanya tidak ada masalah untuk duduk di baris ketiganya. Headroom masih ada ruang dan legroom juga masih mumpuni dengan jarak dengkul tersisa 3 cm dengan jok baris kedua.

Memang secara dimensi, Honda BR-V generasi kedua ini mengalami peningkatan. Panjang mencapai 4.490 mm, lebar 1.780 mm, dan tinggi 1.685 mm serta wheelbase 2.700 mm.

#honda #br-v #n7x-concept

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.