Berbicara Multi Purpose Vehicle (MPV) sejati, tentu nama Suzuki APV sudah lama Anda ketahui. Pasalnya mobil ini benar-benar diperuntukan bagi para konsumen yang membutuhkan kapasitas penumpang banyak dan memiliki ruang penyimpanan yang mumpuni.
Tapi sayangnya, mobil ini tidak terdampak potongan PPnBM dikarenakan hanya 50% kandungan lokalnya. Alhasil bagi yang ingin membeli tipe tertinggi yaitu APV Luxury MT R17 Euro, harganya dibanderol Rp 238 juta.
Dari pantauan OtoDriver, Suzuki Sunter menawarkan program pembiayaan dengan Down Payment (DP) ringan serta angsuran mencapai tenor 5 tahun.
“Selain itu, ada juga diskon mencapai Rp 12 juta yang dapat mengurangi harga Down Payment (DP) ketika ingin melakukan pembelian dengan angsuran,” ucap Geovanny J.S Tambayong selaku Sales Head Suzuki Sunter.
Berikut skema kredit hingga 5 tahun dengan DP Rp 42,74 juta :
1 tahun : Angsuran Rp 17,789 juta/bulan
2 tahun : Angsuran Rp 9,669 juta/bulan
3 tahun : Angsuran Rp 7,026 juta/bulan
4 tahun : Angsuran Rp 5,739 juta/bulan
5 tahun : Angsuran Rp 4,983 juta/bulan
Kemudian seluruh skema kredit juga tetap mendapatkan fasilitas seperti garansi mesin selama 3 tahun atau 100.000 km dan jasa gratis sampai 50.000 km.
Geo juga mengatakan, paketnya sudah termasuk kaca film Solar Gard, karpet bludru dan tatakan plat.