VW Golf R Generasi Ke-8, Tenaga Buas Dan Bisa Drifting

VW Golf R Generasi Ke-8, Tenaga Buas Dan Bisa Drifting

Volkswagen Golf generasi terbaru telah meluncur. Tentu tidak hanya versi biasanya, varian paling bertenaga yakni Golf R terngah dipersiapkan.

Secara tampilan, VW Golf R mendapatkan bumper depan baru dengan splitter yang terinspirasi dari motorsport, kisi-kisi asupan udara khusus R serta beberapa elemen hitam mengilap. Tampilan disempurnakan dengan satu set velg 19 inci.

Lalu tentu saja yang paling mencolok adalah perubahan pada mesinnya yang jauh lebih bertenaga. Mobil ini ditenagai oleh jantung pacu berkapasitas 2.000 cc 4 silinder dengan tenaga mencapai 315 dk serta torsi 420 Nm.

Dari transmisi mobil tenaga disalurkan ke penggerak semua roda 4Motion. Berbeda dengan sebelumnya, VW Golf kini menawarkan diferensial belakang baru yang mendistribusikan tenaga secara bervariasi di antara as roda. Fitur ini dapat mengirimkan hingga 100 persen torsi ke roda menggunakan fitur khusus "Mode Drift". Mode Drift baru adalah salah satu dari dua mode penggerak khusus yang dapat dikonfigurasi dalam mode Balapan dan menggabungkan opsi penggerak standar seperti Sport, Comfort, dan Individual.

Bagian kaki-kaki juga mendapatkan perhatian. VW Golf sekarang pakai suspensi depan tipe strut dan multi-link Golf R yang memberikan ketinggian pengendaraan 0,8 inci lebih rendah dari versi sebelumnya. Pegas yang lebih kaku dan geometri baru membuat performa baru Golf 10 persen lebih rigid dari pendahuluny. Mobil juga menjadi lebih ringan berkat penggunaan rangka aluminium ringan.

VW Golf R 2022 mulai dijual di AS mulai akhir tahun depan. Harganya diperkirakan akan berada sekitar USD 40 ribu atau setara Rp 590 jutaan.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com