Spek dan Fitur Lengkap Suzuki XL7

Spek dan Fitur Lengkap Suzuki XL7

"Dengan hadirnya XL7, kami harap mampu mengoptimalkan pasar mobil Suzuki di Indonesia sebagai pilar ketiga di dunia bagi Suzuki,” ungkap Seiji Itayama, President Director PT Suzuki Indomobil Sales saat peluncuran Ertiga versi SUV hari ini. 

Dengan demikian Suzuki yakin dan paham bahwa segmen model SUV ekonomis punya peran peting dalam penyumbang pundi keuntungan. Masyarakat menginginkan mobil seperti ini, dan XL7 adalah jawaban Suzuki Indonesia.

 

Suzuki XL7 disebut pabrikan berlogo S itu memiliki berbagai fitur canggih yang membuat pengalaman berkendara semakin luar biasa dan melengkapi gaya hidup keluarga Indonesia. Namun mesinnya sendiri masih persis dengan Ertiga reguler.

Mobil yang akan melawan Mitsubishi Xpander Cross ini dibekali mesin K15B berkapasitas 1.462 cc yang dapat menghasilkan daya sebesar 104,7 ps pada putaran 6.000 rpm serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. Mobil terbaru Suzuki ini memiliki dimensi 4.450 mm x 1.775 mm x 1.710 mm serta jarak sumbu roda sepanjang 2.740 mm dan didukung dengan ground clearance setinggi 200 mm. 

Untuk menunjang faktor keselamatan, Suzuki XL7 dilengkapi ABS & ABD, dual SRS airbag, ISOFIX, Hill Hold Control, Electronic Stability Programme (ESP), sensor parkir, kamera belakang, serta kunci immobilizer. 

Simak spek lengkapnya dalam data di bawah ini.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com