Beranda Berita

Mercedes-Benz Kembali Ke Pangkuan Gaikindo

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 3 Februari 2020 08:00 WIB
Berita - Mercedes-Benz Kembali Ke Pangkuan Gaikindo
Bagikan ke:

Sejak 2017 lalu, Mercedes-Benz terdepak dari keanggotaan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia alias Gaikindo. Kendati demikian, aktivitas jual beli merek ini masih berjalan normal meski di luar dari member Gaikindo.

Namun rupanya, Mercedes-Benz kini sudah tergabung kembali bersama Gaikindo seperti diungkapkan oleh Kariyanto  Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operations & Product Management, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

Foto - Mercedes-Benz Kembali Ke Pangkuan Gaikindo

“Saat ini kita sudah anggota Gaikindo. Untuk angka penjualan kami bisa di cek melalui situs tersebut,” paparnya saat diwawancarai di Semarang Jawa Tengah (29/1).

The Silver Arrow ini sudah kembali menjadi anggota Gaikindo sejak November 2019 lalu. “Sejak November lalu kami sudah kembali menjadi anggota Gaikindo,” jelas Kariyanto.

Namun jika melirik angka penjualan Mercedes-Benz tahun lalu di situs tersebut tampak kecil. Angka penjualan Mercedes-Benz hanya terdata sejak merek ini tergabung kembali bersama Gaikindo, yakni periode November 2019 silam.

#mercedes-benz #gaikindo

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.