MG resmikan dealer digital di kawasan Tangerang Selatan, Banten. Berlokasi di The Breeze, BSD Serpong, MG Motor Indonesia semakin memantapkan langkahnya untuk menjangkau lebih banyak pelanggan melalui fasilitas outlet yang dirancang dengan standar kenyamanan pelanggan yang tinggi demi memberikan kepuasan bahkan sebelum unit mobilnya dibawa pulang.
Dealer yang tergolong inovatif ini merupakan hasil kerjasama antara MG Motor Indonesia dengan Eurokars. Outlet ini disebut 'dealer digital' karena mampu memberikan sebuah pengalaman yang diklaim baru.
Tak hanya menyenangkan namun fasilitas digital dealer ini juga disebut bisa membuat nyaman pandangan mata konsumen saat mengeksplorasi unit MG pilihannya melalui sebuah device yang canggih. Konsumen dapat menggunakan fasilitas layar digital interaktif untuk melihat-lihat mobil incarannya bahkan layar tersebut juga bisa menampilkan simulasi cicilan.
Selebihnya, tidak ada bedanya dengan dealer mobil pada umumnya. Tidak hanya di The Breeze, dealer seperti ini juga berada di Lippo Mall Puri Jakarta Barat.
“Bagi kami, yang terpenting adalah membangun pengalaman pelanggan yang memuaskan serta nyaman. Kompetisi tidak hanya terbatas pada kehematan konsumsi bahan bakar, tarikan mesin, ataupun fitur-fitur yang memang sudah tersedia di produk perdana kami, tetapi bagaimana membuat konsumen merasakan keunggulan merek dari sejak melangkahkan kaki ke dalam outlet, eksplorasi unit, hingga menyetirnya di jalan,” Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia kemarin (23/6).
Kini seluruh outlet MG yang sudah tersedia di tujuh titik, dari mulai Jabodetabek hingga Bandung, telah kembali beroperasi dengan menerapkan sejumlah protokol kesehatan dan keselamatan pelanggan sebagaimana dianjurkan oleh pemerintah. Saat ini, lima outlet lainnya merupakan outlet 3S (sales, service, dan spare-parts) yang dapat dikunjungi di Samanhudi, Pondok Indah, Warung Jati Barat, Cibubur, serta Soekarno-Hatta, Bandung.