Beranda Berita

Layanan Shuttle Bus Tranjakarta Ke Kota Tua Kembali Beroperasi

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Jumat, 26 Juni 2020 10:00 WIB
Berita - Layanan Shuttle Bus Tranjakarta Ke Kota Tua Kembali Beroperasi
Bagikan ke:

Dua rute shuttle bus gratis ke kawasan Kota Tua kembali beroperasi di tengah Pembatasan Sosial Berskela Besar (PSBB) di masa transisi New Normal ini. Transjakarta selaku operator telah membuka Rute GR4 : Taman Kota Intan-Museum Bahari dan Rute GR5 : Kota Tua Explorer. Kedua jalur ini beroperasi setiap hari mulai pukul 09.00–17.00 WIB tetap menggunakan protokol PSBB transisi bagi pelanggan.

Dalam menghidupan kedua jalur tersebut, pihak Transjakarta menyiapkan empat minitrans dan dua unit metrotrans yang ramah bagi penyandang disabilitas. Setiap unit minitrans menampung 15 orang dalam satu kali perjalanan, sedangkan Metrotrans sebanyak 30 orang.

"Adapun waktu keberangkatan adalah 10 hingga 20 menit. Meski gratis, pelanggan tetap harus melakukan tap on bus (TOB) menggunakan kartu uang elektronik," ujar Nadia Diposanjoyo, Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta seperti dilansir dari Antara.(22/6).

Protokol kesehatan secara ketat dilakukan, meliputi pengecekan suhu tubuh oleh petugas dan hanya boleh dinaiki oleh pelanggan suhu tubuh di bawah 37 derajat celsius. Selanjutnya tetap menjaga jarak fisik, antarpenumpang saat mengantre minimal satu lencang tangan orang dewasa atau 1.5 meter. Protokol kesehatan lainnya adalah pelanggan harus mengantre di luar halte apabila daya tampung halte sebesar 50 % dari kapasitas normal telah terisi.

"Mengantre di udara terbuka jauh lebih baik daripada berdesak-desakan di dalam halte. Halte kembali kami buka apabila kapasitas sudah menurun," kata Nadia.

Lebih jauh lagi, selama di dalam bus, pelanggan diminta untuk menghindari percakapan ataupun menerima panggilan telfon. Makan dan minum tidak diperbolehkan, selalu duduk di tempat yang sudah diberikan tanda jarak aman, dan tetap menjaga kebersihan tangan sebelum dan sesudah menaiki bus.

#transjakarta #shuttlebus #minitrans #covid-19

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.