Beranda Berita

Isuzu Akan Jajakan All New MU-X Di Indonesia pakai Mesin Lawas?

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Selasa, 10 November 2020 09:00 WIB
Berita - Isuzu Akan Jajakan All New MU-X Di Indonesia pakai Mesin Lawas?
Bagikan ke:

Salah satu gebrakan di jelang akhir tahun 2020 dari Isuzu adalah diluncurkannya All New MU-X beberapa waktu silam. Dilihat dari penampilannya yang serba baru dan fitur yang dimiliki, menjadikannya punya potensi untuk bisa bersaing dengan rivalnya seperti Mitsubshi Pajero Sport maupun Toyota Fortuner. Di Indonesia sepertinya peluang tersebut pun cukup besar.

Pertanyaannya, apakah Isuzu Indonesia berniat untuk membawanya ke sini?

“Kita lagi on progress untuk membawanya MU-X ke Indonesia. Mudah-mudahan tahun depan bisa terlaksana,” terang Puti Annisa Moeloek  Marketing Communication PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) saat dihubungi OtoDriver, Senin (09/11).

Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah MU-X anyar ini sepenuhnya menggunakan mesin diesel 1.900 cc dan 3.000 cc dengan standar regulasi emisi Euro 4. Sedangkan pemberlakukan standar emisi Euro 4 di Indonesia baru diberlakukan pada 2022. Semula standar Euro 4 di Indonesia akan dijalankan pada April 2021, namun harus mundur salah satunya karena wabah Covid-19 yang menghantam Indonesia pada kuartal pertama 2020 ini.

Jika akan dieksekusi kemunculannya tahun depan, lantas akan menggunakan jenis mesin apakah nanti? Apakah Isuzu akan kembali menggunakan mesin yang sama seperti digunakan pada MU-X saat ini yakni 4JK1-TCX berkapasitas 2.500 cc?

Menanggapi hal itu Annisa mengatakan bahwa hal tersebut tengah menjadi perbincangan internal IAMI. “Sekarang sedang dalam tahapan diskusi kami, mengenai penggunaan mesin yang pas untuk produk tersebut,” sambungnya.

“Kami pasti akan memberikan hal terbaik dan masuk akal terlebih dalam pengunaan mesin yang sesuai dengan kondisi di tanah air,” tutupnya.

Kira-kira mesin apakah yang akan digunakan ?  Apakah posisi mesin 2.500 cc masih akan dipertahankan atau langsung ganti mesin gres?

Kita tunggu perkembangannya.

Foto - Isuzu Akan Jajakan All New MU-X Di Indonesia pakai Mesin Lawas?
Mesin 2.500 cc 4JK1-TCX sudah terbukti tangguh namun punya output tenaga yang relatif kecil dibanding pesaingnya.

markondez

#isuzu #mu-x #all-new

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.