Sejak kebijakan Pembatasan Sosiasl Berskala Besar (PSBB) diberlakukan di beberapa daerah, praktis banyak masyarakat yang sulit bergerak untuk mendapatkan bahan pangan dan alat kesehatan guna menjaga diri dari serangan virus Corona.
Hal ini membuat komunitas pecinta Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang tergabung dalam AvanzaXenia Indonesia Club (AXIC) berinisiatif melakukan aksi sosial bertajuk "AXIC Peduli Covid-19".
Taufik Hidayatulloh, Ketua Umum AXIC, menjelaskan kegiatan sosial ini berhasil dilaksanakan pada Kamis (23/4) dengan lokasi tersebar di wilayah Jakarta, Bekasi, dan Tangerang. Aksi sosial ini berupa donasi sekitar 500 masker kain dan 252 paket sembako.
Pembagian masker kain difokuskan pada masyarakat yang membutuhkannya. Sedangkan paket sembako untuk para pekerja harian lepas informal seperti pemotor ojek online, ojek pangkalan, sopir taksi, tukang parkir, dan kelompok masyarakat kurang beruntung lainnya.
"Kegiatan sosial ini bagian dari program yang dicanangkan AXIC dengan hashtag #AxicAdaUntukAnda, sebagai bentuk kepedulian AXIC terhadap pandemi Covid-19 yang semakin mengkhawatirkan. Tak hanya bagi kesehatan masyarakat, tapi juga mengganggu stabilitas ekonomi kita semua," ujar Taufik.
Dalam kegiatan ini, para anggota komunitas juga tetap menerapkan social distancing saat melaksanakan pembagian masker dan paket sembako.