Beranda Berita

Seperti ini Bukber Ala Komunitas Trooper Indonesia

Berita
Penulis: Brian
Rabu, 15 Mei 2019 06:00 WIB
Berita - Seperti ini Bukber Ala Komunitas Trooper Indonesia
Bagikan ke:

Hampir setiap mobil memiliki komunitasnya masing-masing, perkumpulan semacam ini didirikan untuk mempererat tali silaturahmi dengan melakukan berbagai kegiatan. Seperti yang dilakukan Komunitas Trooper Indonesia chapter Jakarta Raya (KTI Jaya) yang belum lama ini melakukan touring sekaligus buka puasa bersama.

Buka bersama alias bukber ini diadakan di bengkel Tifa Ban, Meruya, Jakarta Barat yang langsung dihadiri lebih kurangnya 70 orang, terdiri dari anggota beserta keluarga. Usai berbuka puasa, KTI pun membahas acara selanjutnya untuk menjaga solidaritas komunitasnya.

KTI merencanakan untuk melakukan touring, touring kali ini akan berlangsung pada 23 Juli dengan tujuan Pagar Alam, Sumatera Selatan. 

Foto - Seperti ini Bukber Ala Komunitas Trooper Indonesia

"Jadi di tahun ini kita memiliki agenda besar yang bernama Trooper Indonesia Gathering (TIG). TIG kali ini akan berlokasi di Pagar Alam pada 23 Juli. Diharapkan kepada member KTI Jaya yang memiliki waktu agar dapat mengikuti touring tahunan dari komunitas Trooper. Semoga banyak yang ikut," ujar Ditho Hersyantho selaku Ketua KTI Jaya dalam keterangan tertulis Minggu (12/5). 

Di tahun 2019 ini, Komunitas Trooper Indonesia memasuki usia 18 tahun. KTI sendiri berdiri pertama kali pada 28 Mei 2001 yang dimulai dari sebuah group mailing list (milis). Hingga kini, KTI sudah memiliki lebih dari 20 chapter dengan ratusan anggota yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. 
 

#trooper #komunitas #chevrolet

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.