Seakan tak mau ketinggalan dengan era elektrifikasi, pabrikan Banteng Italia, Lamborghini baru saja merilis mobil sport pertamanya yang dinamai dengan Sian. Mobil ini diluncurkan pada ajang Frankfurt Motor Show 2019.
Nama Sian sendiri memiliki arti 'kilat' dalam bahasa orang Bologna. Kilat tersebut merupakan gerakan cepat Lamborghini dalam menciptakan sportscar di era elektrifikasi kendaraan.
Mobil ini bakal menggendong mesin V12 baru berpadu dengan motor listrik 48 Volt sehingga mampu menghasilkan tenaga sebesar 819 dk. Tenaga tersebut terdiri dari 785 dk dari mesin V12 nya dan 34 dk dari motor listriknya.
Pihak Lamborghini menyebutkan Sian mampu mencatatkan kecepatan maksimal lebih dari 350 km/jam. Tak hanya itu, akselerasi 0-100 km/jam hanya dalam kurun waktu kurang dari 2,8 detik.
Sayangnya, mobil ini diproduksi dalam jumlah sangat terbatas. Mobil hanya ada 63 unit di dunia dan keseluruhannya sudah habis. Ke-63 mobil bakal memiliki desain berbeda sesuai dengan keinginan para pemiliknya.