Beranda Berita

DFSK Pamerkan Dua Mobil Baru di GIIAS 2019

Berita
Penulis: Brian
Rabu, 3 Juli 2019 08:00 WIB
Berita - DFSK Pamerkan Dua Mobil Baru di GIIAS 2019
Bagikan ke:

Ajang otomotif terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia Internstional Auto Show (GIIAS) 2019 akan segera digelar. Dalam kesempatan tersebut, brand mobil asal China, DFSK yang berada dibawah PT Sokonindo Automobile berencana memamerkan dua mobil baru.

PR Digital Manager & Marketing DFSK Indonesia, Arviane D Bahar mengatakan akan memamerkan sebuah Intelligent SUV dan SUV Electric Vehicle. "Ada nanti kami ada dua. Yang perdana dan pertama kali kami perkenalkan, jadi dua-dua nya SUV. Tapi basis teknologinya beda, satu konvensional dan satu listrik," ujar Arviane di Jakarta, Selasa (2/7).

"Kami menyebutnya Intelligent SUV. Bisa dibilang varian tertingginya produk 580, namanya sih nanti beda. Modelnya akan sedikit berbeda nanti kami kasih kejutan," lanjut Arviane.

Foto - DFSK Pamerkan Dua Mobil Baru di GIIAS 2019

Sedangkan untuk SUV Electric Vehicle, Arviane menjelaskan hanya untuk dipamerkan saja dan tidak dijual. "Dipamerkan saja, tapi yang 580 varian tertinggi dijual," ungkapnya.

Dirinya menjelaskan maksud dari memamerkan SUV Electric Vehicle adalah untuk memberikan informasi kepada pengunjung bahwa DFSK memiliki teknologi mobil listrik. Sehingga hal itu mengartikan keseriusan kehadiran DFSK di Indonesia.

"Kami kenalin, maksudnya mau mengenalkan kalau DFSK teknologinya sudah sejauh itu. Jadi kami memang serius, kami juga bukan pemain baru secara global," ujar Arviane.

#dfsk #suv #ev #580

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.