Harga banderol Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport yang ditawarkan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sudah termasuk paket service. Padahal bagi segelintir orang mungkin ada yang tidak membutuhkan paket servis tersebut. Lantas bisakah membeli Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport tanpa paket service?
Director of Sales & Marketing Division MMKSI Irwan Kuncoro mengatakan bahwa tidak bisa membeli kedua produk Mitsubishi tersebut tanpa paket servis. Dirinya menjelaskan paket servis yang diberikan MMKSI terhadap konsumen merupakan sebuah komplimen.
"Engga, itu sebetulnya service package itu komplimen. Misalnya Xpander, itu ada beberapa perhatian dari konsumen misalnya biaya servicenya mahal, biaya sparepartnya mahal. Makanya kami berikan smart package sebagai komplimen," ujar Irwan di Jakarta, Rabu (3/7).
Foto: Danu
"Artinya konsumen tidak perlu khawatir dengan biaya perawatan. Makanya harga unit, sudah termasuk dalam pelayanan kami. Jadi konsumen tinggal isi bensin saja," lanjutnya.
Sayangnya paket servis yang diberikan oleh MMKSI hanya diberikan pada model Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport saja. Kedua model tersebut merupakan model paling laris di pasar. Sedangkan untuk model lainnya harga jual belum termasuk paket servis tersebut.