Wuling dipastikan meluncurkan produk barunya pada siang ini, Rabu, 7 November 2018 di sebuah pusat perbelanjaan grosir di Jakarta Pusat. Dari laporan kami sebelumnya, model baru ini merupakan sebuah MPV yang wujudnya mirip Confero namun diproyeksi untuk penggunaan komersial layaknya Daihatsu Gran Max.
Bahkan beberapa sumber mengatakan bahwa mesin yang diusung oleh MPV baru Wuling ini berkapasitas 1.200 cc. Dari bocoran penampakan yang sudah bocor, walau secara keseluruhan bentuknya sekilas mirip Confero, namun perbedaan mendasar di eksterior ada pada lampu depannya.
Kemungkinan juga, Wuling akan menyediakan MPV komersialnya ini dalam varian blind van dan non-blind van. Dari bocoran yang kami laporkan kemarin (6/11), unit Wuling terbaru itu tersedia kelengkapan kabin yang siap mengangkut penumpang dengan konfigurasi 3 baris bangku.
Pada bocoran yang berwujud blind van, pada bagian interior desainnya sederhana. Terlihat pada bagian dashboard terdapat head unit single DIN, kemudian hanya terdapat sepasang jok untuk sopir dan penumpang. Untuk menjaga barang agar tidak jatuh ke ruang kokpit, telah dilengkapi dengan cargo net.
Berapa harganya? Bagaiamana spesifikasi lengkapnya? Nantikan laporannya di OtoDriver yang akan kami sajikan langsung dari lokasi peluncuran.