Peluncuran Toyota C-HR akan segera berlangsung pekan depan, tepatnya 10 April 2018. Spesifikasi lengkap mesinnya telah dapat dipastikan meskipun pihak PT Toyota Astra Motor belum mengumumkannya secara resmi ke publik.
Berdasarkan keterangan sumber terpercaya kami, C-HR akan dibekali mesin yang identik dengan Corolla Altis. Ya! Mesin 2ZR-FE siap melayani apapun permintaan calon pemilik crossover Toyota yang akan bersaing langsung dengan Mazda CX-3 maupun Honda HR-V 1.8.
Produksi tenaganya mencapai 148 dk dan torsi 190 Nm, dengan catatan jika tak ada ubahan pada mesin yang memiliki kubikasi 1.798 cc tersebut.
Menariknya, sumber kami juga menyebutkan bahwa nantinya Toyota berpeluang untuk memasukkan varian mesin hybrid untuk C-HR jika mendapat respon positif dari calon konsumennya.
Berdasarkan spesifikasi yang tertera untuk C-HR Hybrid, jantung mekanisnya berkode 2ZR-FXE memiliki figur 134 dk dengan torsi 207 Nm saat bekerja bersamaan dengan motor listrik.