Beranda Berita

Mesin Serupa, Suzuki Ertiga Lebih Bertenaga Dibanding Jimny

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Sabtu, 25 Agustus 2018 13:00 WIB
Berita - Mesin Serupa, Suzuki Ertiga Lebih Bertenaga Dibanding Jimny
Bagikan ke:

Suzuki Jimny generasi keempat menggunakan mesin berkode K15B dengan kubikasi 1.500 cc. Dapur pacu ini identik dengan milik LMPV andalan Suzuki Indonesia, tak lain tak bukan adalah All New Ertiga.

Walau kodenya sama-sama K15B, namun pihak PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kedua mesin ini tak serta merta serupa. Ada perbedaan di sektor gigi rasio.

Foto - Mesin Serupa, Suzuki Ertiga Lebih Bertenaga Dibanding Jimny

Namun ketika kedua data spesifikasi dibandingkan, mulai dari tenaga dan torsinya ternyata sama. Berikut adalah data spesifikasi teknis dari Jimny generasi terbaru dan All New Ertiga.

Model  Kode mesin Jumlah silinder Kapasitas mesin bore x stroke (mm) kompresi tenaga torsi
Jimny K15B 4 1.462 74.0 x 85.0 10 101 PS/6.000 rpm 130 Nm 
Ertiga K15B 4 1.462 74,0 x 85,0 10,5 104,7 PS/6.000 rpm 138 Nm

Walau kode mesinnya sama, namun baik Ertiga dan Jimny didesain memiliki karakteristik yang jauh berbeda. Salah satu yang bisa dilihat adalah dari sektor rasio gigi keduanya yang dibuat berbeda. Terutama Jimny varian penggerak 4 roda harusnya sangatlah berbeda baik performa maupun sensasi berkendaranya dengan Ertiga.

Suzuki Indonesia sendiri belum ada tanda-tanda untuk menjual Jimny di tanah air. Namun segalanya bukan tak mungkin terjadi, merakit Jimny secara lokal dengan memanfaatkan mesin K15B milik All New Ertiga rakitan Cikarang? Kenapa tidak.

Foto - Mesin Serupa, Suzuki Ertiga Lebih Bertenaga Dibanding Jimny

#suzuki #jimny #ertiga

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.