Beranda Berita

Honda Jazz Akan Stop Produksi Di Meksiko Karena Donald Trump

Berita
Penulis: Hariawan Arif
Rabu, 31 Oktober 2018 11:00 WIB
Berita - Honda Jazz Akan Stop Produksi Di Meksiko Karena Donald Trump
Bagikan ke:

Perjanjian dagang Amerika Utara baru yang dibuat oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump ternyata membuat pusing beberapa pabrikan. Honda Motor Co adalah salah satunya karena mereka kini mempertimbangkan untuk memindahkan pusat produksi Honda Fit (dikenal sebagai Jazz) dari Meksiko ke Jepang.

Dalam perjanjian barunya ini disebutkan bahwa kandungan mobil dari Amerika Utara harus mencapai minimal 75 persen agar bisa bebas pajak. Hal ini dilakukan untuk mengurangi defisit perdagangan di AS yang salah satu caranya adalah dengan membatasi impor kendaraan dan meningkatkan produksi kendaraan bermerk asing di negaranya.

Foto - Honda Jazz Akan Stop Produksi Di Meksiko Karena Donald Trump

Sebelumnya dalam aturan tersebut batas minimal kandungan lokalnya hanya 62,5 persen. Namun Honda Jazz sendiri tidak mencapai angka tersebut sehingga harus ada jalan lain yang diambil oleh Honda Motor Co.

Selain itu keputusan ini jelas tidak terlalu menguntungkan pabrikan kendaraan karena sejumlah pabrikan telah melakukan investasi cukup besar di Meksiko dan upah karyawan di negara tersebut pun terbilang lebih rendah dibandingkan negara-negara Amerika Utara.

Untuk itu, Honda pun akan lebih fokus untuk mengembangkan Honda HR-V mereka di Amerika Serikat karena melihat pasar SUV yang terus berkembang di sana. Sementara Honda Jazz nantinya akan diimpor dari Jepang. Hal tersebut akan dilakukan secara bertahap mulai dari peluncuran Honda Jazz generasi terbaru pada beberapa tahun ke depan.

#honda #jazz

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.