Mazda CX-9 generasi terbaru dipastikan akan meluncur pada hari ini, 1 Februari 2018. Model ini merupakan generasi kedua dari SUV terbesar Mazda. Pada Agustus 2017, Mazda CX-9 diperkenalkan pada ajang GIIAS dan kini setelah 6 bulan kemudian, SUV tiga baris tempat duduk ini dipastikan siap dijual kepada publik.
Mazda CX-9 sebelumnya telah dijual di Indonesia pada 2009 hingga pada akhirnya dihentikan penjualannya pada 2013. Generasi pertama CX-9 pertama kali diluncurkan secara global pada 2006. Model ini bertahan selama 9 tahun dengan melewati 2 kali fase penyegaran di medio 2010 dan 2015.
Sedangkan generasi ke-2 nya diperkenalkan pertama kali kepada publik pada tahun 2016 silam di Los Angeles, Amerika Serikat. Meski sudah diperkenalkan, model ini baru diproduksi secara masal pada tahun 2017 di Jepang.
Dan baru saja OtoDriver mendapat bocoran penampakan dua CX-9 dari lokasi peluncuran hari ini di sebuah hotel kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Tampak ada dua unit CX-9 yang siap mewarnai seremonial peluncuran hari ini.
Stay tune di OtoDriver untuk berita lengkapnya yang akan kami laporkan langsung dari lokasi peluncuran.