Beranda Berita

Suzuki S-Cross Facelift Rambah Tiongkok, Spek Dipertahankan

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Jumat, 30 Juni 2017 14:00 WIB
Berita - Suzuki S-Cross Facelift Rambah Tiongkok, Spek Dipertahankan
Bagikan ke:

Suzuki S-Cross facelift kini resmi meluncur di Tiongkok setelah hadir di beberapa negara. Crossover andalan merek berlogo S ini pun mendapat spek yang tak jauh beda dengan yang ada di Jepang.

Moncong dengan tampilan baru tetap jadi andalan dalam menu facelift S-Cross 2017 ini. Seperti yang dilansir India.com (29/6), gril berlabur krom, dan tatanan lampu baru menjadikannya lebih atraktif. Meskipun kalau menurut pendapat kami, desain ini akan mengundang perdebatan.

Foto - Suzuki S-Cross Facelift Rambah Tiongkok, Spek Dipertahankan

Bumper depan juga diatur ulang desainnya. Ini persis dengan S-Cross facelift yang duluan mengaspal di Perancis dan Jepang beberapa waktu lalu.

Di dalam kabin, tersedia fitur stop-start engine, panoramic sunroof, cruise control, paddle shift, sistem infotainment layar sentuh 8 inci yang juga berfungsi sebagai tampilan kamera belakang.

Suzuki Tiongkok juga tetap mempertahankan mesin lamanya, ada unit 1.600 VVT bertenaga 120 dk dan torsi puncak 158 Nm. Dan mesin 1.400 cc bertenaga 138 dk dengan torsi 220 Nm.

Suzuki Indonesia sendiri sejauh ini belum memberi sinyal untuk menyegarkan crossover-nya itu. Mungkin karena model tersebut masih tergolong baru setelah diluncurkan pada GIIAS 2016 lalu. Barangkali waktu satu tahun ke depan adalah rentan tercepat untuk memasukkan S-Cross facelift ke tanah air. 

#suzuki #s-cross

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.