Nissan Grand Livina generasi terbaru digadang-gadang akan pakai basis yang sama dengan Mitsubishi Xpander. Rumor ini semakin mencuat setelah adanya sedikit petunjuk dari pihak Nissan Indonesia yang tak menampik hal itu karena adanya jalinan alianasi dengan Mitsubishi.
Seolah tak mau dihantui rasa penasaran, pegiat olah digital pun mencoba 'menerawang' wujud Livina yang mengambil basis dari LMPV terbaru Mitsubishi itu. Adalah IADesign yang memamerkan karyanya dalam akun Instagram (2/9), sebuah spekulasi Livina terbaru yang cukup masuk akal.
Tak serta merta mengambil wujud Xpander, IADesign mengambil beberapa komponen milik model Nissan lainnya. Paling ikonik tentu area moncong depan yang mirip front fascia X-Trail. Sedangkan lampu depan pakai milik March terbaru.
Lantas pada bagian belakang, designer digital ini menghapus aksen pilar D. Hasilnya, secara keseluruhan kemiripannya dengan Xpander cenderung sedikit. Ruh Grand Livina yang sarat akan desain kalem pun tetap bertahan pada rendering ini.
Hal ini pun kian cocok dengan ucapan pihak Nissan Indonesia yang jika pun Livina terbaru mengambil basis mobil lain tapi tak akan serta merta jadi kembar. Sebab, Nissan punya ciri khas yang tidak bisa dibedakan dengan model lain.
Baca juga: