Isuzu D-Max Facelift 2018 akan diluncurkan pada waktu dekat di Thailand. Berdasarkan kutipan dari Paultan.org, pikap kabin ganda ini akan melantai di Thai Motor Expo 2017 yang berlangsung November mendatang. Tak hanya D-Max, rival terberatnya yakni Toyota Hilux Facelift dikabarkan akan meluncur di waktu yang bersamaan.
Nantinya, penantang Nissan Navara ini mendapat sedikit penyegaran visual serta penambahan pilihan warna. Untuk urusan jantung pacu pun tidak ada perubahan. Isuzu Thailand tetap mengandalkan mesin diesel dengan kapasitas 1.900 cc Bluepower yang sanggup menyalurkan tenaga 150 dk dan torsi sebesar 350 Nm. Mesin terbaru Isuzu ini dinilai cukup bertenaga padahal kapasitasnya merupakan yang terkecil di kelasnya.
Jika demikian, D-Max 2018 merupakan model penyegaran yang kedua kalinya. D-Max generasi ke-2 yang diperkenalkan pada tahun 2011 ini telah menerima Facelift yang pertama kalinya di tahun 2014.
Bagaimana dengan Indonesia? Kapankah versi ini dipasarkan di tanah air? Kita tunggu saja.