Beranda Berita

Datsun GO Live Adalah Cikal-Bakal Generasi Terbaru Datsun Go?

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Senin, 14 Agustus 2017 11:00 WIB
Berita - Datsun GO Live Adalah Cikal-Bakal Generasi Terbaru Datsun Go?
Bagikan ke:

Datsun yang tengah memajang sebuah mobil konsep berbasis Go cukup memikat pengunjung GIIAS 2017. Dengan mengambil basis mobil yang sudah eksis, mungkinkah mobil konsep bernama Datsun GO live, ini akan jadi generasi terbaru LCGC andalannya?

Ternyata bisa saja iya. "Mobil ini utamanya adalah eksplorasi desain – yang mengisyaratkan arahan desain Datsun di masa depan," seru ujar Kei Kyu, Executive Design Director Datsun (10/8). Menurutnya, konsep dar mobil ini harusnya diminati konsumen kota besar.

Foto - Datsun GO Live Adalah Cikal-Bakal Generasi Terbaru Datsun Go?

“Datsun GO live diciptakan untuk menunjukkan kebebasan berekspresi dari kaum muda Indonesia, yang berpadu dengan karakter GO yang beragam. Singkat kata, GO live menyenangkan, dinamis dan trendi," sambung Kei Kyu.

Datsun GO live memiliki siluet yang tinggi dan ramping. Datsun Indonesia menyebut tujuan desain tersebut sebagai pengakomodir moda transportasi yang menyenangkan dan personal. 

Foto - Datsun GO Live Adalah Cikal-Bakal Generasi Terbaru Datsun Go?

Untuk melengkapi bentuknya yang tinggi, GO live hadir dengan velg berukuran 17 inci. Kyu mengatakan alasan dipilihnya roda dan ban dengan profil yang besar adalah untuk menunjukkan keragaman karakter GO live – yang lebih mengesankan sebagai mobil yang “kokoh”.

Sayangnya Datsun Indonesia belum mengungkap mesin apa yang cocok untuk dipakai oleh cikal-bakal generasi terbaru Datsun Go ini. Dan semoga saja jika kelak masuk lini produksi massal ia tetap bermain di skema LCGC untuk mampu menyaingi duo Astra, Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.

#daihatsu #giias-2017 #go-live

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.