Gelaran Otobursa Tumplek Blek tak lama lagi kembali hadir. Venue yang dipakai pun tak berubah seperti penyelenggaraan dari tahun-tahun sebelumnya, yakni Plaza Timur & Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno Jakarta.
Event otomotif kali ini mengangkat tema “OTOMOTIF Delight” akan dilaksanakan selama dua hari, Sabtu-Minggu (28-29/5) mendatang. "Tema OTOMOTIF DELIGHT memiliki arti kebahagiaan dalam berotomotif. Tema yang di angkat karena bahagia bukan cuma kemewahan, tapi sifat positif untuk menikmati apa yang dimiliki. Melalui Otobursa, kebahagiaan berotomotif di harapkan dapat tercipta," ucap Billy Riestianto, editor in chief Otomotif, dalam jumpa persnya (11/5).
Otobursa Tumplek Blek 2016 menargetkan didatangi 79.500 orang pengunjung, dan total transaksi Rp 30 miliar. Nantinya pada ajang ini terbagi ke dalam 3 zona kegiatan, Zona A, Zona B, dan Zona C. Total partisipan tahun ini berjumlah 482 baik lapak dan juga stand.
Di zona A terdapat area parade test ride, parenting room, Auto Bild Exotic Car dan Old School Reunion. Untuk Zona B merupakan tempat komunitas berkumpul, baik dari roda dua maupun roda empat memamerkan kendaraan terkeren mereka. Dan di zona C merupakan zona atraksi para stunt rider dari dalam dan luar negeri memamerkan kebolehan, serta di area ini pula aksi Gajah Monster yang jadi ikon Otobursa menggilas mobil-mobil.