EPA (Enviromental Protection Agency) sebagai lembaga pelindung lingkungan hidup di Amerika berjanji untuk lebih memperketat pengetesan emisi pasca-skandal kecurangan VW. Tapi Elon Musk, bos Tesla, seakan menunggangi kasus tersebut dan melontarkan pernyataan yang mencenggangkan. Ia mengatakan era minyak bumi telah usai, dan sekarang saatnya beralih mobil listrik."
Ketika ditanya tentang diesel-gate bisa menyebabkan konsumen kehilangan kepercayaan terhadap teknologi mesin ramah lingkungan, ia justru menjawab, “Well, saya kira malah kebalikannya. Apa yang ditunjukkan Volkswagen menunjukkan (pada masyarakat) kalau kita sedang berada pada batas emisi yang bisa dilakukan mesin diesel atau bensin. Sekarang ini, waktunya telah tiba untuk pindah ke teknologi generasi baru,” tambahnya. Tentu saja, maksud dari Elon Musk adalah mobil bertenaga listrik.
Memang, produsen-produsen mobil sekarang pun bergerak ke arah pengembangan EV (Electric Vehicle). Apple sebagai industri gadget pun merencanakan mengeluarkan mobil listriknya di 2019. Tesla sebagai produsen mobil listrik yang sangat cepat mencuat namanya, ingin masyarakat semakin tertarik ke mobil listrik yang emisinya nol. Kasus VW ini jelas digunakan oleh Tesla dengan sangat baik untuk menonjolkan kehebatan mobil listrik.
Berikut cuplikan wawancara dengan Elon Musk terkait skandal VW: