Setelah berakhirnya dua pameran akbar otomotif, Indonesia International Motor Show (IIMS) dan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Seven Events selaku event organizer dari GIIAS langsung menggeber lagi sebuah event otomotif dengan skala lebih kecil, yaitu Jakarta Auto Show (JAS).
Event yang berlangsung bersamaan dengan Indocomtech akan digelar mulai Rabu – Minggu, 28 Oktober – 1 November 2015 dengan harga tiket Rp 15 ribu (Rabu-Kamis) dan Rp 20 ribu (Jumat-Minggu).
"Saat ini sudah ada 15 agen pemegang merek yang mengonfirmasi keikutsertaannya di Jakarta Auto Show nanti. Event ini akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Selatan," ujar Andy Wirmansyah, Presiden Direktur Seven Events pada OtoDriver.
Gosipnya ada beberapa mobil baru yang akan diluncurkan di JAS, diantaranya adalah Toyota Innova. Tapi saat kami mengonfirmasi ke pihak Toyota, mereka belum belum mau menjawabnya.
Jadi tidak sabar untuk menunggu event ini. Untuk yang penasaran dengan mobil apa saja yang akan diperkenalkan di JAS 2015, pantau terus OtoDriver.