Beranda Berita

Aih.. Rolls Royce Ini Dipesan Berwarna Pink

Berita
Penulis: Jeffry Yanto Sudibyo
Selasa, 15 September 2015 16:00 WIB
Berita - Aih.. Rolls Royce Ini Dipesan Berwarna Pink
Bagikan ke:

Rolls Royce Ghost milik seseorang asal China yang tidak mau disebutkan namanya ini berbeda dari lainnya. Ia memesan sedan luxury asal Inggris menjadi 'Pink Baby' diselimuti warna pink, mulai dari eksterior hingga interior. 

Dilansir CarnewsChina.com (15/9) sedan luxury ini dirubah sesuai selera (Bespoke), eksterior berselimut pink, interior dibalut pink mulai dari jok, dasboard, trim, konsol tengah, sampai atap. Kecuali lantai dan setir.

Foto - Aih.. Rolls Royce Ini Dipesan Berwarna Pink
CarnewsChina

Melihat dari segi eksterior, Rolls Royce Ghost lansiran 2014 ini dibekali bodi elegan dengan ciri khas grill besar berbentuk kotak berlapis krom. Penerangan dibekali lampu LED dan DRL, sebagi penunjang penampilan pelek berdiameter 21 inci menjadi pilihan, lebih besar dari standar yang berukuran 19 inci.

Namun, warna manis yang menjadi ikon wanita ini tidak membuat tenaga 'Pink Baby' menjadi berubah. Performa tetap mengandalkan mesin V12 berkapasitas 6.592 cc twin turbo. Sehingga 'Pink Baby' ini  dapat menghasilkan tenaga hingga 592 dk dan torsi maksimum 780 Nm.

#rolls-royce-ghost #pink-baby

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.