Beranda Berita

All New Mitsubishi Pajero Sport Diluncurkan, Ini FItur Barunya !

Berita
Penulis: Gilang Budiman
Senin, 3 Agustus 2015 08:00 WIB
Berita - All New Mitsubishi Pajero Sport Diluncurkan, Ini FItur Barunya !
Bagikan ke:

Berdasarkan brosur electronic Mitsubishi Pajero Sport terbaru yang diunduh dari http://www.mitsubishi-motors.co.th/, kami berhasil mendapatkan sejumlah informasi mengenai fitur-fitur andalannya. Mobil bermesin diesel dengan kapasitas 2,400 cc MIVEC bertenaga 181 dk ini kini bertransmisi otomatis 8 percepatan. 

Untuk interiornya, Pajero Sport terbaru mengusung fitur infotainment berbasis layar LCD,multi-function steering wheel, dan pendingin udara dual zone. Adapun, Pajero Sport anyar bakal tersedia dalam tiga varian, yakni 2,4 GLS, 2,4 GT, dan 2,5 GT AWD. Mitsubishi menawarkan 5 pilihan warna yaitu white pearl, sterling silver, titanium gray, deep bronze, dan pyreness black.  

Nah, berikut fitur-fitur andalan all new Mitsubishi Pajero Sport:

• Mesin Diesel 4N15 2.4-liter MIVEC 181 Tk; 
• 8 speed A/T with Sport Mode and Idle Neutral Control; 
• Disc brake for 4 wheels; 
• Turning radius of 5.6 meters; 
• 4WD ‘Super Select’ with 2WD High Range, 4WD High Range with Locked Transfer, 4WD High Range and 4WD High Range with Locked Transfer modes;
• Forward collision mitigation; 
• Multi-around mirror with feeds from 4 cameras; 
• Blind Spot Warning; 
• Projector LED headlight; 
• LED taillight; 
• 18″ alloy wheels; 
• 7 airbags; 
• Dual zone auto climate control; 
• Powered driver seat; 
• 4-spoke steering wheel that is 4-way adjustable; 
• Split screen display; 
• Wireless infrared headphone; dan
• Stability Control.

Apakah saat masuk Indonesia nanti semua fitur canggih ini tersedia? Mari kita tunggu.

Foto - All New Mitsubishi Pajero Sport Diluncurkan, Ini FItur Barunya !
Car List Malaysia

#pajero #mitsubishi #pajerosport #mu-x #fortuner #everest

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.