Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Tips

Siapkah Mobil Anda Menghadapi Musim Hujan?

Tips
Minggu, 26 November 2023 08:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


OTODRIVER - Memasuki penghujung tahun 2023 ini, sebagian besar wilayah Indonesia mulai masuk ke musim penghujan.

Hal ini pun menjadikan Anda wajib memeriksa lebih detail mobil kesayangan. 

ilustrasi ban di musim hujan

Untuk menghadapi musim penghujan ini, ada beberapa bagian yang utama mobil yang harus diperhatikan agar tidak menghambat kegiatan Anda saat berkendara.

BACA JUGA

Wiper menjadi hal utama dikarenakan tugasnya untuk menghapus air yang menerpa kaca depan.

“Wiper menjadi bagian penting saat berkendara di musim hujan untuk memberikan pandangan yang maksimal bagi pengemudi,” jelasnya.

Tak kalah krusial pada si kulit bundar alias ban.

Sebab, keempat ban memiliki tugas untuk memberikan traksi yang baik di jalanan yang basah.

Kembangan ban yang sudah tipis atau botak akan membuatnya tidak bekerja maksimal.

“Kondisi kembangan ban yang tipis tidak dapat memberikan traksi yang baik di jalanan basah dan juga membahayakan. Tekanan angin pun juga harus disesuaikan dengan standarnya,” kata Sumarmin

Sistem pengereman juga menjadi hal yang sangat penting karena salah satu faktor penentu keselamatan.

Maka fungsi dari sistem ini harus diperhatikan dengan baik untuk menghadapi musim hujan.

"Sistem pengereman sudah pasti penting. Tidak hujan pun sistem pengereman harus bekerja dengan baik," tambahnya.

Komponen yang wajib dipastikan berfungsi dengan baik adalah lampu.

Sebab, lampu tidak hanya memiliki peran penting saat berkendara malam hari. karena saat hujan deras, lampu juga memiliki peranan yang penting. 

“Di saat hujan deras, jarak pandang yang terbatas juga akan terbantu oleh lampu karena pengemudi lain di belakang akan mengetahui posisi mobil lainnya,” tukas Sumarmin

Sedangkan komponen yang tak kalah pentingnya di kabin adalah AC.

Ia berperan penting untuk menjaga suhu kabin. Perbedaan suhu antara kabin dengan udara di luar mobil yang terlalu jauh akan membuat kaca berembun.

“AC itu penting untuk menjaga suhu kabin. Apabila suhu kabin lebih panas dibandingkan dengan udara di luar, maka kaca mobil akan berembun dan mengurangi kualitas pandangan saat berkendara,” tutupnya. (AW).


Tags Terkait :
Tips Musim Hujan
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Ganti Karet Wiper Sendiri? Perhatikan Hal Ini

1 minggu yang lalu


Berita
5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Ketika Menggunakan Mobil Listrik Untuk Harian

2 bulan yang lalu


Tips
Tetap Santai Saat Berkendara Malam Hari Ada Caranya

7 bulan yang lalu


Tips
Michelin: Ban Serep Tiga Bulan Sekali Cek Anginnya

7 bulan yang lalu


Tips
Prediksi Cuaca Ekstrem Bakal Di Jakarta, Waspada Parkir Di Tempat-Tempat Ini

8 bulan yang lalu


Tips
Efek Samping Membiarkan Shockbreaker Mobil Yang Lemah

9 bulan yang lalu


Tips
Cara Penggunaan Tepat Ban Serep Space Saver

10 bulan yang lalu

Tips
Selain Banjir, Ini Mimpi Buruk Berkendara Selama Musim Hujan

10 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

10 jam yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Akan Jadi Tempat Ideal Untuk Belanja Mobil Baru

12 jam yang lalu


Berita
GALERI: Hyundai Tucson (20 FOTO)

14 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Resmi Hadir Di Indonesia, Termahal Rp 743 Juta

15 jam yang lalu


Truk
Hino Serahkan Truk Seri 300 Untuk Universitas Negeri Yogyakarta

15 jam yang lalu