OTODRIVER - Pada mobil, AC punya fungsi sebagai pendingin kabin mobil.
Selain mempunyai fungsi sebagai pendingin, AC mobil juga memiliki fungsi lainnya yakni menghilangkan embun pada kaca mobil ketika hujan.
Dengan pentingnya fungsi dari AC mobil, maka perlu dilakukan perawatan.
“Dengan pengetahuan cara penggunaan dan perawatan akan membuat usia pakai AC mobil memiliki umur yang panjang,” ujar Bagus dari Bagoes AC, Bogor, Jawa Barat.
Bagus mengungkapkan perawatan AC sebaiknya dilakukan tiap 10.000-20.000 km atau setahun sekali.
“Untuk servis standar, biasanya hanya dilakukan pemeriksaan dan perawatan pada kompresor,” ungkap pria asal Jawa Timur ini.
“Sedangkan service yang lebih berat dilakukan tiap 2 tahun sekali. Item yang diservis pun akan lebih banyak, seperti merawat kompresor, evaporator, dan kondensor,” tambah Bagus.
Selain itu juga ada penggantian di katup ekspansi, receiver dryer, dan filter kabin. (NG)