Beranda Tips

Viral Pelek Pecah di Tol, Perhatikan Hal Ini Saat Berkendara Hujan dan Gelap

Tips
Selasa, 9 Februari 2021 11:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Tips - Viral Pelek Pecah di Tol, Perhatikan Hal Ini Saat Berkendara Hujan dan Gelap


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Viral kasus beberapa pelek mobil yang pecah di Tol Japek karena menghantam lubang saat berkendara di musim hujan dan gelap patut jadi perhatian pengemudi.

Pasalnya, berkendara kondisi malam hari ditambah musim hujan membuat perjalanan terbilang tidak ideal. Untuk itu penerapan defensive driving bisa lebih ditingkatkan.

Catur Wibowo, Defensive Driving Trainer dari ORD Training Center yang mengatakan jika dari sisi cuaca dan kondisi harusnya safety drivingnya lebih ditingkatkan.

"Karena membuat keterbatasan pandangan dan kelaikan jalan berkurang," jelasnya pada Otodriver beberapa waktu lalu.

BACA JUGA

Dalam unsur defensive driving dapat diaplikasikan dalam langkah SEE (Search. Evaluate. Execute). SEE dalam kondisi berkendara gelap dan hujan patut lebih intensif karena kondisi jalan dan pandangan yang  menurun dibanding kondisi normal.

Karena SEE merupakan unsur yang harus terpenuhi saat berkendara. Mulai dari Search atau langkah saat melihat dan mencari. Hal ini dapat diterapkan dengan lebih memperhatikan kondisi saat jalan gelap dan hujan.

Lalu selanjutnya ada langkah Evaluate atau evaluasi. Ini dilakukan sebelum memutuskan untuk bertindak jika ada sesuatu di jalan. Dalam kasus di Tol Japek adalah mengevaluasi langkah setelah mengetahui adanya lubang. Bisa dengan mengurangi kecepatan atau berpindah jalur secara aman.

Terakhir adalah Execute, atau mengambil tindakan. Hal ini yang merupakan langkah terakhir bagi pengemudi untuk bertindak. Hindari hal-hal berbahaya seperti mengerem atau berpindah jalur mendadak yang justru berpotensi celaka.

Selain itu, secara umum penerapan langkah Execute juga bisa dengan melakukan pengurangan kecepatan saat berkendara. Pengemudi juga harus mengambil risiko terkecil yang ditimbulkan dari pengambilan tindakan tersebut.

Dalam kasus tersebut, bisa dicontohkan dengan tetap menghajar lubang ketimbang mengerem mendadak atau berpindah jalur yang akan berpotensi mencelakakan kendaraan lainnya.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Hujan Tips Defensive Driving Viral Pelek Pecah Tol Jakarta Cikampek
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Tips
Viral Pelek Pecah di Tol, Perhatikan Hal Ini Saat Berkendara Hujan dan Gelap

4 tahun yang lalu


Tips
Pelek Pecah di Jalan Tol, Ketahui Batas Kekuatannya

4 tahun yang lalu


Truk
Panduan Aman Mengemudikan Truk Ala Mitsubishi Fuso

4 bulan yang lalu


Berita
Seperti Ini Sikap Tepat Saat Berhenti Menunggu Lampu Merah

3 tahun yang lalu


Tips
Tips Berkendara Aman di Tengah Hujan

4 tahun yang lalu


Tips
Banyak Jalan Berlubang, Sudahkah Cek Angin Ban Serep?

5 tahun yang lalu


Berita
Wajib Paham. Ini Yang Dilakukan Saat Berkendara di Tengah Hujan

5 tahun yang lalu


Tips
Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Menerabas Hujan Lebat

5 tahun yang lalu


Terkini

Tips
Kecelakaan Karena Pengemudi Mabuk Termasuk Pidana

19 jam yang lalu


Berita
Mercedes-Benz Pamerkan Konsep V-Class EV Di Auto Shanghai 2025

20 jam yang lalu


Truk
Isuzu Terus Gelorakan Semangat Hari Kartini

22 jam yang lalu


Berita
Zeekr 009 Versi Termahal Bakal Dirilis, Dilapisi Emas 24 Karat

23 jam yang lalu


Bus
Halte Transjakarta Baru, Kolaborasi Dengan Toyota

1 hari yang lalu