Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaTips

Mobil Parkir Di Rumah Saja, Awas Kucing Rusak Permukaan Cat!

Situasi PPKM darurat yang diterapkan saat ini membuat mobil tentu lebih banyak diparkir di rumah saja.
Tips
Senin, 19 Juli 2021 08:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Situasi PPKM darurat yang diterapkan saat ini membuat mobil tentu lebih banyak diparkir di rumah saja. Namun jangan salah, parkir di rumah pun Anda harus lebih ekstra hati-hati terutama untuk bagian cat eksterior mobil.

Hal ini tentu berasal dari ancaman binatang liar jenis kucing. Seringkali kucing menaiki bodi mobil dan cukup sering pula kucing meninggalkan jejak pada bodi mobil, seperti jejak langkah atau goresan sekalipun.

“Ketika mobil diparkir di rumah, perhatikan binatang yang dekat dengan rumah Anda seperti contohnya kucing. Karena ketika kucing singgah di bodi mobil, ini bisa menimbulkan bercak pada bodi akibat langkah kaki hingga goresan akibat cakar kucing,” jelas Asep selaku pemilik bengkel detailing JC Auto Care yang terletak di kawasan Tangerang Selatan ketika dihubungi oleh tim OtoDriver (16/7).

Asep pun menjelaskan kerusakan bodi mobil akibat ulah kucing tersebut. “Kalau noda dari langkah kakinya tidak terlalu berbahaya. Tetapi jika berbentuk goresan akibat cakarnya, ini yang berbahaya. Karena goresan yang dihasilkan berbeda-beda. Mulai yang bisa dihilangkan dengan cara di cuci, harus dipoles, bahkan cat mengalami goresan yang cukup dalam sehingga harus dilakukan cat ulang,” tambah Asep.

Ia juga menganjurkan agar mobil yang terparkir dan seringkali mendapat gangguan dari kucing agar menggunakan pelindung mobil.

“Tidak ada yang bisa menghindari ancaman binatang liar. Paling tidak, gunakan cover mobil agar terhindar dari ‘tangan jahil’ kucing jika di rumah Anda berada di jangkauan binatang liar tersebut,” jelas Asep.


Tags Terkait :
Tips Kucing
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Tips
Begini Tips Aman Bawa Hewan Peliharaan di Mobil

drh. Rajanti bagikan tips aman bawa anabul naik mobil: hindari kaca terbuka, gunakan harness, dan pilih mobil dengan kabin tenang dan suspensi nyaman.

3 bulan yang lalu


Tips
Berencana Beli Mobil Bekas? Begini Cara Cek Kondisi AC yang Benar

Mengecek komponen AC dengan melihat tekanan yang normal.

2 tahun yang lalu


Berita
Cara Hindari Kucing Liar Yang Sebabkan Baret Di Bodi Mobil

Momen libur natal dan tahun baru tentu dimanfaatkan banyak orang untuk berlibur ke berbagai destinasi.

2 tahun yang lalu


Tips
Mau Modifikasi Mobil? Ini Tips Memilih Warna Velg

Warna bisa menentukan genre yang akan dipilih setiap pengendara.

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

1 jam yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

2 jam yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

3 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

3 jam yang lalu


Berita
Mazda CX-6e Diluncurkan Di Eropa, Kapan Masuk Indonesia?

SUV listrik murni ini melakukan debut perdananya di Brussel Motor Show 2026 di Belgia pada 9 Januari silam. Selanjutnya SUV ini akan masuk pasar Eropa, Australia dan kemungkinan Asia.

4 jam yang lalu