Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaTips

Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Mengganti Ban?

Rata-rata pengendara yang disurvei menyatakan mengganti ban dilakukan setiap 2-4 tahun sekali.
Tips
Minggu, 21 Februari 2021 10:30 WIB
Penulis : Ilham Pratama


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Sebagai satu-satunya peranti yang menghubungkan kendaraan dengan permukaan jalan, ban tentu jadi salah satu komponen penting. Karena itu jangan mengabaikan kondisinya, termasuk waktu pergantian ban.

Selain mengecek tekanan angin secara berkala, yang perlu untuk diperiksa oleh pengendara secara berkala adalah kedalaman tapak/kembangan ban. Hal ini penting untuk mengetahui waktu yang tepat untuk mengganti ban.

Menurut temuan survei Michelin Indonesia beberapa waktu lalu menunjukkan bahwa 75 persen pengendara mengganti ban apabila mereka telah melihat adanya keausan pada ban atau saat ban telah mengalami kerusakan.

Rata-rata pengendara yang disurvei menyatakan mengganti ban dilakukan setiap 2-4 tahun sekali. Sebagian besar pengendara juga menyatakan puas dengan performa ban kendaraan yang dipakai.

BACA JUGA

Customer Engineering Support Michelin Indonesia, Mochammad Fachrul Rozi dalam keterangannya menambahkan umur pakai dan jarak tempuh sebuah ban tergantung dari kombinasi beberapa faktor.

Seperti desain, kebiasaan berkendara, cuaca, kondisi jalan dan perawatan yang dilakukan terhadap ban tersebut. Karena itulah pengendara disarankan memeriksa kedalaman tapak/kembangan ban secara berkala.

“Tidak banyak pengendara yang tahu bahwa batas kedalaman tapak ban yang aman adalah 1,6 mm. Jika kurang dari ini maka sudah waktunya mengganti ban,” ujarnya.

Khusus untuk ban merek Michelin, Rozi menjelaskan, setelah penggunaan selama lima tahun, ban harus diperiksa secara menyeluruh minimal setiap tahun sekali oleh teknisi yang berpengalaman.

Setelah melewati masa 10 tahun setelah tanggal produksi, maka ban sebaiknya diganti meskipun bagian luar ban tidak menunjukkan tanda-tanda kerusakan. Hal yang sama juga berlaku untuk ban cadangan.


Tags Terkait :
Pergantian Ban Ban Mobil Tips Ban Mobil
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
5 Penyakit Mobil Yang Kerap Terjadi Sepulang Mudik

Sudah mengecek kendaraan Anda setelah digunakan pulang ke kampung halaman? Perhatikan bagian-bagian ini..

3 tahun yang lalu


Berita
Mengetahui Perbedaan Transmisi Otomatik Konvensional, CVT Dengan D-CVT

Daihatsu memberikan pelatihan kepada para tenaga pengajar. Salah satu yang menjadi bahasan penting ialah perbedaan macam-macam transmisi otomatik yang sering ditemui di Indonesia.

3 tahun yang lalu


Tips
3 Langkah Yang Perlu Dipersiapkan Sebagai Perlindungan Diri Sebelum Mengemudi

Kita tidak pernah tahu kapan bahaya mengancam. Oleh sebab itu sebaiknya kita sudah mempersiapkan segala kemungkinan terburuk yang akan menimpa. Berikut beberapa antisipasi yang dapat membuat tenang.

4 tahun yang lalu


Tips
Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Mengganti Ban?

Rata-rata pengendara yang disurvei menyatakan mengganti ban dilakukan setiap 2-4 tahun sekali.

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

9 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

17 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu