Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Tips

Tanda-Tanda Kampas Rem Minta Diganti

Tips
Selasa, 8 Oktober 2019 11:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Rem menjadi fitur vital dalam menghentikan laju sebuah mobil. Sehingga kondisinya harus selalu dijaga dengan baik dan harus diperiksa secara berkala. Namun kita pun wajib mengetahui kondisi rem, terlebih mengenai kampas rem apakah kondisinya masih cukup tebal atau sudah waktunya untuk diganti.

Tri Handoko dari CBX Workshop yang berada di bilangan Jatiwaringin, Pondok Gede Bekasi, Jawa Barat, ini bisa dipantau dengan memperhatikan beberapa hal. “Kita bisa mendeteksi kondisi rem dengan pendengaran dan dirasakan. Walau harus sesudahnya harus dilakukan pengecekan lebih mendetail,” imbuh pebengkel yang piawai modifikasi SUV ini.

BACA JUGA

Berikut tiga hal yang bisa dijadikan tanda kondisi kampas rem;
 

1. Bunyi 
Muncul bunyi berdencit yang timbul karena kampas rem sudah sedemikian ausnya dan ditimbulkan dari gesekan antara cakram atau tromol dengan besi telapak rem.
Periksa lebih lanjut, karena bisa saja bunyi berdecit tersebut muncul dari kampas rem yang kotor oleh residu abu bekas pengereman.

2. Bergetar
Pada saat diinjak rem yang bermasalah akan bergetar dan berdenyut. Kondisi ini disebabkan oleh tidak ratanya permukaan kampas rem karena penggunaan. 
Pengecekan lebih lanjut sebaiknya dilakukan, karena gejala seperti ini hampir sama dengan gejala cakram bergelombang 

3. Rem dalam
Pedal rem diinjak dan merasa dalam, jadi ciri lain yang mengindikasikan bahwa kampas rem mobil telah habis. Kedalaman rem yang dimaksud yaitu kondisi saat melakukan pengereman, Anda harus menginjak amat dalam agar rem bekerja namun bukan blong. Masih ada ‘perlawanan’ namun sudah jauh berkurang kekuatan pengeremannya.


Tags Terkait :
Rem Ciri Kampas Habis Tips
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Tips
Pertanda Kampas Rem Minta Waktunya Diganti

1 tahun yang lalu


Tips
Gejala Kampas Rem Pada Mobil Anda Minta Ganti

2 tahun yang lalu


Tips
Tanda-Tanda Kampas Rem Minta Diganti

5 tahun yang lalu


Tips
Kenali 4 Ciri Kanvas Rem yang Sudah Minta Diganti

5 tahun yang lalu


Tips
Pengecekan Rem Tangan yang Kurang Pakem

5 tahun yang lalu


Tips
Mendeteksi Rem Tangan yang Mulai Bermasalah

6 tahun yang lalu


Tips
Kenali Masalah Pada Rem, Demi Terhindar Rem Blong

7 tahun yang lalu


Berita
SPY SHOT: Mercedes-Benz All New G-Class 2018

8 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GWM Tank 500 Warna Abu-Abu Jadi Mobil Incaran Konsumen Setelah Digunakan Prabowo

10 jam yang lalu


Berita
Alasan Hyundai Tucson 'Come Back' Ke Indonesia

11 jam yang lalu


Mobil Listrik
2024 KIA EV Day: KIA EV5 Pernah Disebut Sebagai Kandidat SUV Yang Bakal Masuk Indonesia

13 jam yang lalu


Truk
Truk Listrik BYD Akan Mendarat Pertama Di Singapura

16 jam yang lalu


VIDEO: Crash Test Chery Omoda E5 (ANCAP)

Crash Test | 17 jam yang lalu