Beranda Tips

5 Hal yang Perlu Dihindari Setelah Mencuci Mobil

Tips
Minggu, 26 November 2017 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Tips - 5 Hal yang Perlu Dihindari Setelah Mencuci Mobil


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Melihat mobil bersih tentunya menjadi hal yang sangat menyenangkan, terutama bagi sang pemilik. Karena mobil yang terbebas dari noda mampu memancarkan aura positif, sehingga dapat membuat pengemudi menjadi lebih nyaman ketika mengendarainya. Atau sekedar memandangnya di sore hari yang cerah.

Okay, salah satu cara menjaga kondisi mobil tetap bersih tentunya dengan cara mencucinya secara rutin. Hal ini bisa dilakukan sendiri atau membawanya ke tempat cuci mobil terpercaya.

Namun tahukah Anda, setelah mencuci mobil, ada beberapa kebiasaan pemilik mobil maupun operator cuci yang membuat mobil justru kembali menjadi kotor. Atau bahkan menjadikan cat bodi rusak.

Fikri Fitramadhan selaku pemilik bengkel Flux Autospa & Detailing akan berbagi tips dengan pembaca setia OtoDriver agar mobil Anda tetap resik setelah dicuci. Simak tips berikut ini.

BACA JUGA

1. Jangan langsung membuka kaca selepas mencuci mobil

Kondisi Ketika Kaca Dibuka Selepas Mencuci Mobil

“Ketika mencuci mobil, air pastinya mengalir ke sela-sela karet jendela pintu yang tidak 100 persen rapat. Air yang terdapat di sela-sela tersebut akan kering dengan sendirinya dalam waktu 3 sampai 4 jam. Jika kaca mobil langsung dibuka setelah mencuci, otomatis air akan membasahi kaca dan menimbulkan Water Spot,” pungkas Fikri.

 2Pastikan kondisi mobil benar-benar kering

“Tidak hanya di sela-sela karet jendela pintu, air juga bisa tertampung di beberapa bagian di antaranya spion mobil. Pastikan bagian ini benar-benar kering. Jika tidak kering, air itu akan menetes ketika mobil itu bergerak dan menimbulkan Water Spot kembali,” ujar pemilik workshop detailing mobil tersebut.

 3. Jangan menyentuh mobil setelah dicuci

Terdengar agak posesif memang. Tapi Fikri menjelaskan bahwa sebaiknya bodi tidak disentuh ketika kondisi sudah bersih agar tidak meninggalkan jejak tangan yang membuat permukaan bodi terlihat kotor kembali.

 4. Hindari penggunaan semir ban yang berlebihan

“Jika pemakaian yang berlebihan, otomatis saat mobil dijalankan dan roda berputar, semirnya bisa menciprati bagian bodi sehingga terlihat kotor kembali,” papar pria kelahiran 1993 ini.

5. Parkir di tempat teduh

Karena masih banyak titik maupun celah di eksterior yang tak langsung kering, maka sebaiknya jangan biarkan panas matahari membuatnya kering. Hal ini bisa berakibat timbulnya Water Spot juga. 

Narasumber:

Fikri Fitramadhan

Flux Autospa & Detailing

JL. Maleo Raya JC1 No.16 Bintaro Tangerang Selatan, JL Ciater Raya No. 48 BSD Serpong, Tangerang Selatan

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Tips Cuci Mobil
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Effort Lebih Untuk Perawatan Eksterior Mobil Berwarna Hitam

9 bulan yang lalu


Tips
Hal Yang Harus Diperhatikan Ketika Mencuci Mobil Sendiri

10 bulan yang lalu

Tips
Michelin: Ban Serep Tiga Bulan Sekali Cek Anginnya

11 bulan yang lalu


Tips
Setelah Kena Air Hujan, Baiknya Mobil Segera Dibilas

1 tahun yang lalu


Tips
5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Mencuci Mobil

1 tahun yang lalu


Tips
Begini Cara Mudah Bikin Mobil Tetap Sedap Dipandang

1 tahun yang lalu


Tips
Cara Membersihkan Bodi Mobil Dari Serangga

1 tahun yang lalu


Tips
Tips Merawat Jok Kulit Sintetis

1 tahun yang lalu


Terkini

Tips
Kecelakaan Karena Pengemudi Mabuk Termasuk Pidana

1 jam yang lalu


Berita
Mercedes-Benz Pamerkan Konsep V-Class EV Di Auto Shanghai 2025

2 jam yang lalu


Truk
Isuzu Terus Gelorakan Semangat Hari Kartini

4 jam yang lalu


Berita
Zeekr 009 Versi Termahal Bakal Dirilis, Dilapisi Emas 24 Karat

5 jam yang lalu


Bus
Halte Transjakarta Baru, Kolaborasi Dengan Toyota

6 jam yang lalu