Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Tips

Rawat Dasbor Agar Tetap Kinclong Dan Panjang Umur

Tips
Senin, 25 April 2016 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Dasbor mobil merupakan satu komponen yang selalu kita lihat saat berkendara. Kondisi dasbor sangat mempengaruhi aura kabin. Sayangnya, dasbor bisa menurun kondisinya jika tidak dirawat dengan benar.

Membersihan dasbor mobil menjadi sebuah kewajiban, jika anda mau mendapatkan interior yang bersih nan sehat. Selain mendapat keuntungan tersebut, menjaga kebersihan dasbor mobil juga ternyata bisa memperpanjang usia dasbor itu sendiri.

"Dasbor itu bermacam macam materialnya, ada plastik kualitas rendah, plastik berkualitas bagus, ada juga yang berbahan fabric (material empuk). Karena sering terpapar panasnya sinar matahari tentu sangat berpengaruh pada usianya," buka Denny Yohannes, Technical Support dari Meguiar's Indonesia.

BACA JUGA

"Pertama lihat dulu permukaan dasbor, apakah plastik atau fabric. Jika plastik pakai lap microfibre dulu untuk mengangkat debu," saran Denny. Pria berkulit sawo matang itu kemudian menyarankan agar lanjut mengelap dasbor dengan lap chamois lembab, setelah itu bisa diakhiri dengan mengeringkan dasbor dengan chamois.

Untuk mempertahankan kebersihan dan warna dasbor bisa juga diakhiri dengan menyemprotkan cairan pengilap dasbor. Di pasaran yang populer digunakan adalah merek Meguiar's, KIT, Carrera dan Waxco.

Nah, untuk dasbor dengan permukaan fabric dan kulit bisa dengan mengelap menggunakan kain microfiber saja. Sama seperti dasbor plastik, bersihkan seluruh permukaan sampai sudut-sudut dan kisi-kisi AC sampai tak ada debu tertinggal.

Sebenarnya dasbor jenis ini tak perlu dilap pakai chamois lembab. Anda bisa langsung mengusap dengan cairan pembersih khusus untuk dasbor fabric. Contohnya adalah Waxco Tough Stain atau Meguiar's Ultimate Interior Detailer. 

Mengelap dasbor mobil dengan kain microfiber atau lap chamois bisa anda lakukan seminggu sekali atau empat hari sekali. Namun untuk menyemprotkan cairan pengkilap dasbor lakukan sebulan sekali saja sudah cukup. 

Selain itu, memarkir mobil di tempat teduh juga akan membuat dasbor lebih terlindung dari sinar matahari. Hindari menggunakan material pelekat seperti double tape atau isolasi di dasbor. Perekatnya bisa membekas saat dilepas.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Tips Dasbor Meguiar's
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Rawat Dasbor Agar Tetap Kinclong Dan Panjang Umur

8 tahun yang lalu

Truk
Begini Prakondisi Sebelum Mengemudikan Truk Axor

3 bulan yang lalu


Tips
Begini Cara Mudah Bikin Mobil Tetap Sedap Dipandang

8 bulan yang lalu


Tips
Jangan Salah Pilih Parfum Mobil, AC Bisa Jadi Korban

1 tahun yang lalu


Tips
Tanda Aki Mobil Minta Jajan, Apa saja?

1 tahun yang lalu


Tips
8 Hal Yang Perlu Dipersiapkan Ketika Menghadapi Cuaca Ekstrem Agar Mobil Tetap Prima

1 tahun yang lalu


Berita
8 Lokasi Posko Siaga Mudik Yang Bisa Dinikmati Konsumen Toyota

1 tahun yang lalu


Berita
Menjelang Ramadhan, Toyota Diskon Zenix Rp 15 Juta Hingga Alphard Rp 60 Juta

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

23 menit yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

5 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

6 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

7 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

8 jam yang lalu