Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Bustruck.id. All rights reserved.
BerandaMobilityVan

DFSK Gelora E VIP Luxury, Van Listrik Termewah?

Sudah bisa dipesan di dealer DFSK
Van
Minggu, 20 Agustus 2023 16:35 WIB
Penulis : Erie W. Adji


Secara basis, DFSK Gelora E, merupakan van listrik serbaguna buat angkut penumpang atau barang. Tapi di ajang GIIAS 2023, van yang juga banyak dipakai sebagai armada Jaklingko ini, menjelma sebagai van mewah bertenaga listrik.

 “Melalui DFSK Gelora E Luxury VIP ini, kami ingin menunjukan bahwa DFSK Gelora E bukan hanya sekadar kendaraan listrik yang ramah lingkungan dan efisien saja. Namun di sini kami menunjukan bahwa DFSK Gelora E bisa menjadi sebuah kendaraan yang sangat fungsional dan nyaman untuk menunjang aktivitas VIP sehari-hari,” tutur Achmad Rofiqi, Deputy Head Sales and Marketing PT Sokonindo Automobile (19/8).

Untuk mewujudkan Gelora E Luxury VIP ini, PT Sokonindo Automobile bekerja sama dengan Cahaya Kurnia Mandiri (CKM) yang berpengalaman dalam bisnis karoseri.

BACA JUGA

CKM sudah memiliki pengalaman panjang di dunia interior kendaraan ini membuat interior DFSK Gelora E semakin mewah dengan penyematan berbagai fitur untuk memaksimalkan kenyamanan penumpang selama perjalanan.

"CKM meningkatkan kenyamanan dan fasilitas interior DFSK Gelora E dengan material dan fitur terbaik, dan kualitas pengerjaannya tentu sesuai dengan standar tinggi yang mana sudah melalui supervisi PT Sokonindo Automobile sehingga keamanan terjamin," kata Krishna Maulana, Direktur Marketing PT Cahaya Kurnia Mandiri dalam kesempatan yang sama.

Supaya kesan mewah langsung kentara, dipasangnlah “Captain Seat” berlapis material kulit di baris tengah. Bangku ini dilengkapi dengan pengaturan elektrik untuk foot rest dan arm rest, dan tidak ketinggalan console box di antara dua jok utama ini yang bisa dimanfaatkan untuk meletakan berbagai barang.

Pusat kemewahan ada di jok "Captain Seat'

 

Untuk menambah privasi penumpang, ada dinding partisi yang dilengkapi dengan TV LED 32 inci berkemampuan android. Tidak lupa juga audio kelas high end dan dilengkapi dengan fitur karaoke sebagai hiburan khusus selama perjalanan. Aura kemewahan cukup terasa pada bagian kabin penumpang yang nampak pada vinyl motif kayu di lantai, dan plafon yang sudah di modifikasi secara khusus dengan penambahan ambient light.

Sejauh ini upgrade yang dilakukan hanya pada perubahan fasilitas interiornya. Gelora E VIP Luxury masih masih menggunakan teknologi  baterai Lithium-ion dengan kapasitas 42 kWH bawaan kendaraan. Konsumen kini sudah bisa memiliki DFSK Gelora E VIP Luxury dengan harga Rp593.250.000 (on the road DKI Jakarta).

Kendaraan dengan kenyamanan VIP ini juga sudah bisa dipesan selama GIIAS 2023 atau di dealer-dealer resmi DFSK yang ada di seluruh Indonesia.

Ruang kemudi juga melonjak kenyamanannya

Baca juga: Menakar Peluang Honda N-VAN EV Prototype Meriahkan Segmen Niaga di Indonesia

Baca juga: Bawa Dua Produk, Baze Luncurkan Toyota HiAce Premio Prestige Series di GIIAS 2023


Tags Terkait :
#bus #truk #busindonesia #trukindonesia #safetydriving #defensivedriving #indonesia #giias2023
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Van
Nah, Daihatsu Atrai Sedang Tes Jalan Nih?

Atau akan hadir sebagai 'All New' Luxio tahun depan?

1 tahun yang lalu


Truk
Truk Ford Ternyata Masih Dibuat di Turki, Rusia, Dan Tiongkok

‘Sayang’ mesinnya Euro 6, (masih) sulit masuk Indonesia

2 tahun yang lalu


Van
Ini Kamar Berjalan Ala Toyota Sienta JUNO

Bisa jadi inspirasi bagi penyuka camper van di Indonesia

2 tahun yang lalu


Van
Perkenalkan H2X Darling, Van Hidrogen Campur Tangan KTM

Diklaim lebih fleksibel dan murah perawatan

2 tahun yang lalu


Berita
Lampu Pintar, Bukan Cuma Sorot Tapi Juga ‘Bicara’

Racikan legenda produsen lampu

2 tahun yang lalu


Van
Kamar Berjalan Ala Nissan

Dijual secara resmi oleh dealer Nissan di Jepang

2 tahun yang lalu


Van
Volvo Rilis MPV Nyetrum Penantang Alphard

Rebadge salah satu model Geely...?

2 tahun yang lalu


Van
Selain Rangga, Toyota Hadirkan Van Berkonsep Liar, Aneh, dan Futuristik

Bikinan Toyota Auto Body

2 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

6 jam yang lalu


Bus
Pasca Kecelakaan Di Semarang, PO Cahaya Trans Dibekukan

Operator harus menyusun ulang struktur bisnisnya secara menyeluruh

1 hari yang lalu

Truk
Kelas Truk Di Dakar Rally 2026 Bukan Sekadar Balapan

Medan gurun pasir jadi arena adu performa, durabilitas, sampai teknologi terbaru.

1 hari yang lalu

Bus
Transjakarta Sudah Angkut 40 Juta Penumpang Selama 2025

Namun penggunaan angkutan umum oleh masyarakat Jakarta masih rendah

1 hari yang lalu


Pikap
Toyota Gazoo Racing Turunkan Duet Hilux Di Reli Dakkar 2026

Target kejar juara pertama untuk keempat kalinya dengan mobil lebih bertenaga

1 hari yang lalu