Beranda Mobility Van

Seperti Ini Tampang Suzuki New Carry Minibus dan Blind Van

Van
Selasa, 29 September 2020 16:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Van - Seperti Ini Tampang Suzuki New Carry Minibus dan Blind Van


Lewat akun Instagram karoseri DSP Styling terkuak tampilan dari Suzuki New Carry versi minibus (Real Van) dan blindvan. Ini jadi varian baru karena saat ini  PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) hanya menjual dalam varian pikap dan sasis saja.

Pada varian minibus dan blind van tersedia dua pintu geser atau sliding door pada bagian kiri dan kanan. Ini jadi kelebihan untuk mempermudah akses penumpang.

Hal tersebut menjadikan New Carry sebagai varian Carry pertama yang mengaplikasi pintu tersebut. Model-model sebelumnya, termasuk APV belum memakai pintu geser.

Selain itu, pintu belakang New Carry minibus dan blind van sudah memakai model hatchback. Bukan lagi pintu standar bukaan samping seperti Carry Futura. Akses bongkar muat barang pun lebih lega.

BACA JUGA

Untuk interiornya, seluruh panel door trim dan plafon baik pada versi blind van dan minibus memakai bahan yang sama. Yaitu bahan fiber komposit.

Namun karena peruntukannya yang beda, ada sederet perbedaan yang hadir pada dua varian tersebut. Misalnya adanya jendela samping dan belakang model paten di versi minibus. Sepintas tampilannya mirip Toyota HiAce.

Lalu adanya jok yang dapat dilipat untuk penumpang pada model minibus. Jok ini terbilang luas untuk lima penumpang di belakang. Sedangkan blind van menghadirkan flatbed di belakang dengan sekat ke kabin pengemudi.

New Carry minibus juga sudah dibekali peranti sensor parkir untuk memudahkan pengemudi saat parkir. Peranti ini absen di model niaga blind van.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Suzuki Carry Minibus Suzuki Carry Blind Van DSP Styling
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Van
Suzuki New Carry Minibus dan Blind Van Tetap Garapan Karoseri

4 tahun yang lalu


Berita
Bocoran Harga Suzuki New Carry Minibus dan Blind Van, Tembus Rp 200 Juta!

4 tahun yang lalu


Van
Suzuki Indonesia : Belum Produksi New Carry Minibus dan Blind Van

4 tahun yang lalu


Berita
Suzuki New Carry Unjuk Diri Dalam Wujud Minibus dan Blindvan

4 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Ini Dia Rute Transjabodetabek Yang Gratis

2 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

1 hari yang lalu

Bus
Hari Ini, Naik Transjakarta Group Bayar Rp 1 Saja

1 hari yang lalu


Truk
Isuzu Terus Gelorakan Semangat Hari Kartini

1 hari yang lalu


Bus
Halte Transjakarta Baru, Kolaborasi Dengan Toyota

1 hari yang lalu