Ada pemandangan semarak di garasi bus PT Adiputro Wirasejati, Jumat (13/10). Karoseri asal Malang, Jawa Timur tersebut resmi menyerahkan secara simbolis 40 unit Jetbus 5 pesanan PO Subur Jaya. Menariknya ke-40 bus Adiputro ini hadir dalam beragam warna bodi seperti oranye, kuning lemon, merah, biru, silver, juga putih.
"Ya terima kasih mas, betul kami sudah hand over 40 unit JB5 pesanan PO Subur Jaya. Rata-rata pakai sasis Hino RM," kata David Jethrokusumo, Direktur PT Adiputro Wirasejati kepada bus-trucks, saat dihubungi kemarin. PO Subur Jaya sendiri dikenal sebagai jawaranya bus pariwisata asal Rembang, Jawa Tengah.
Dirilisnya 40 unit pesanan PO Subur Jaya menjadi pembuktian bagi Adiputro dalam menyelesaikan sekelumit polemik terkait lampu. Pasalnya lampu utama menyipit ala 'headlamp Stargazer' disinyalir buatan vendor Adiputro dari Cina yang beberapa waktu lalu sempat tersendat pasokannya.
Selain Subur Jaya, pesona Jetbus 5 memang membius berbagai perusahaan otobus lain untuk mengantre di list pemesan. Bahkan beragam gambar menyeruak menyebutkan jika antrean Jetbus 5 sudah mencapai 184++ unit. Perihal ini David dengan lantang menjawab singkat, "Gak lah!".