OTODRIVER - Wuling memberikan fleksibilitas baru dengan menghadirkan varian New Cloud EV Lite. Model ini diperkenalkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.
Sesuai dengan namanya, Cloud EV Lite dijajakan dengan banderol harga di bawah New Cloud EV Pro yang menjadi varian yang ada di atasnya. Sebagai informasi, New Cloud EV Pro merupakan pelabelan baru untuk Cloud EV versi regular yang sebelumnya ada.
“Saat ini kami punya varian New Cloud EV Lite yang lebih ramah kantong sehingga menjadikannya pilihan yang menjadikan Cloud EV lebih fleksibel bagi pasar,” terang Public Relation Manager Wuling Motors, Brian Gomgom saat ditemui di Kemayoran, Sabtu (15/02/2025).

Secara fisik, interior Cloud EV Lite lebih sederhana. Tampak tak ada lagi bangku yang dibungkus dengan gaya Italian bubble dan sebagai gantinya adalah bangku yang dibungkus normal. Namun sofa modenya tetap disisakan.
Bagian interior juga tak dilengkapi dengan ambiente light, memiliki layar infotainment yang lebih kompak dan Wuling menambahkan juga smartphone interconnection.
Sayangnya fitur ADAS (Advance Driving Assistance System) ditiadakan, demikian juga dengan camera 360 pun nampak tidak ada.
Untuk harga, Wuling membandrolnya di angka Rp 365jutaan. (SS)