Beranda Komparasi

Komparasi Spesifikasi Honda HR-V 1.5 VS Kia Sonet. Mana Yang Lebih Menarik Untuk Dimiliki?

Komparasi
Rabu, 18 November 2020 13:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Komparasi - Komparasi Spesifikasi Honda HR-V 1.5 VS Kia Sonet. Mana Yang Lebih Menarik Untuk Dimiliki?


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Kia kini kembali diperhitungkan di Indonesia setelah diakusisi oleh pihak Indomobil. Tidak hanya diambil produsen besar, namun produk yang disediakan juga kini cukup beragam.

Tercatat setelah dipegang PT Kreta Indo Artha, ada beberapa model yang sudah diperkenalkan seperti halnya Seltos dan kini SUV berukuran lebih kecil yaitu Sonet.

BACA JUGA

Nah, untuk mencari tahu perbandingan keduanya. Kali ini OtoDriver mencoba membedakan Honda HR-V 1.500 cc dengan Kia Sonet.

Foto - Komparasi Spesifikasi Honda HR-V 1.5 VS Kia Sonet. Mana Yang Lebih Menarik Untuk Dimiliki?

Dimensi

Secara dimensi, mobil yang diekspor langsung dari India ini memiliki panjang 3.995 mm, lebar 1.790 mm, tinggi 1.642 mm dan wheelbase mencapai 2.500 mm.

Sedangkan Honda HR-V memiliki panjang 4.294 mm, lebar 1.772 mm, tinggi 1.580 mm dan wheelbase 2.610 mm.

Artinya dari segi dimensi, HR-V masih tetap lebih besar ketimbang Sonet. Karena punya dimensi lebih panjang 299 mm, dan wheelbase lebih besar 110 mm. Namun di sisi lain, Sonet justru lebih lebar 18 mm dan lebih tinggi 62 mm.

Mesin

Kemudian untuk spesifikasi mesin, Kia Sonet di tanah air tampil dengan mesin Smartsteam G1.5 Mpi merupakan mesin 4 silinder naturally aspirated bertenaga 115 ps /6.300 rpm dan torsi 144 Nm pada 4.500 rpm yang disandingkan dengan transmisi manual 6 percepatan atau transmisi IVT (Intelligent Variable Transmission) dengan 8 virtual gear.

Sementara dari kubu Honda, menyajikan pilihan mesin 1.500 cc dengan muntahan daya 120 ps/6.600 rpm dan torsi 145 Nm/4.600 rpm, sedangkan pilihan transmisi 6 speed manual dan CVT.

Berarti performa mesin lebih besar Honda dengan tenaga lebih besar 5 ps dan torsi 1 Nm lebih besar.

Fitur

Soal fitur, inilah yang bikin Sonet terlihat mentereng. Pasalnya meski dijual cukup terjangkau, namun tersedia banyak fitur seperti hadirnya 6 airbag, VSC yang mencakup ABD, EBD, Hill Assist Control dan rear camera dengan dynamic guide. Kemudian ada Ventilated Seats, Bose Audio System, Smart Key with remote starter, 8” multimedia touchscreen with wireless Car Play and Android Auto, Mood Lamp connected to music, Wireless Charging with cooling function, Sunroof with tilt and slide, Tire Pressure Monitoring System (TPMS) hingga Cruise Control.

Dalam hal fitur keselamatan, memang Honda masih baik meskipun tidak selengkap fitur hiburan Sonet. Di Honda versi 1.500 cc juga sudah dilengkapi ABS+EBD+BA, Electric Parking Brake (EPB), dan Automatic Vehicle Holding (AVH) atau yang disebut di Honda sebegai Hill Start Assist (HSA).

Harga

Berbicara harga, Kia agaknya bisa percaya diri. Sebab banderol mereka di tanah air antara Rp 193 juta hingga Rp 289 juta. Sedangkan Honda HR-V 1.500 cc dijual Rp 295 juta sampai Rp 331 juta (on the road).

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Honda HR-V Kia Sonet
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Wuling Alvez, Jadi B-Segmen SUV 5 Seater Berbanderol Paling Bersahabat

5 bulan yang lalu


First Drive
Tes Lengkap: Honda WR-V 2023

2 tahun yang lalu


Berita
Ada Mobil Baru hingga Konsep di IIMS 2023, Apa Saja?

2 tahun yang lalu


Berita
Wow, Project Leader Honda WR-V Ternyata Seorang Wanita

2 tahun yang lalu


Berita
Honda SUV RS Meluncur Sebentar Lagi

2 tahun yang lalu


Berita
Deretan Produk Dan Teknologi Baru Yang Hadir Di GIIAS 2022

2 tahun yang lalu


Berita
Spesifikasi Mesin Serta Gambar Paten Honda SUV RS Concept Terkuak!

2 tahun yang lalu


Berita
Transmisi iVT Bikin Hyundai Creta Lebih Halus dan Bertenaga, Berikut Penjelasannya

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Ini Lokasi Rest Area Di Jalur Tol Merak-Probolinggo

44 menit yang lalu


Berita
Jetour Rilis Harga Baru Dashing Dan X70 Plus, Lebih Murah Hingga Rp 40 Juta

2 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi XForce Hybrid Yang Meluncur Di Thailand Bukan Produksi Indonesia

3 jam yang lalu


Berita
GWM Lansir Diskon Besar Selama Ramadhan, Haval H6 Turun Rp 148 Juta Dan Jolion Rp 88 Jutaan

4 jam yang lalu


Berita
Ferrari Dodici Cilindri Masuk Indonesia, Simak Performa Dan Perkiraan Harganya

5 jam yang lalu