Mercedes-Benz A-Class sedan telah diluncurkan di Indonesia. Model ini praktis memperlengkap jajaran produk entry level The Silver Arrow di Indonesia.
Kami pun berkesempatan untuk menjajal sedan terbaru Mercedes-Benz ini dengan rute yang cukup panjang, yakni Jakarta-Semarang mangambil jalur Tol Trans Jawa. Lantas bagaimana impresi kami?
Kami pun langsung menjalankan A 200 ini dengan jarak tempuh kurang lebih 400 km. Sebagai sedan asal Eropa, suspensinya pun menurut kami nyaman, sebuah hal biasa jika kita bicara sedan Mercedes-Benz. Karakter bantingannya empuk, namun tidak menimbulkan body roll saat kecepatan tinggi.
Lalu bagaimana dengan mesinnya? A 200 dilengkapi dengan mesin berkapasitas 1.332 cc 4 silinder turbo yang mampu menghasilkan tenaga 163 ps serta torsi 250 Nm. Dan, benar saja, mesin ini mampu menyalurkan tenaga dengan baik. Bahkan, kami pun sempat menjajal A 200 ini dengan kecepatan hingga 221 km/jam! Akan tetapi, konsumsi bahan bakarnya masih tercatat cukup baik
Foto: Adit
Kesimpulan
Mercedes-Benz A-Class sedan memiliki kemiripan dengan CLA-Class. Namun saat kami menjalankan A-Class sedan ini, terasa bahwa model ini merupakan sedan seutuhnya. Bantingan suspensinya empuk, kabin cukup lega dengan karakteristik ‘family oriented’. Berbeda dengan CLA-Class yang bergaya sporty.
Kelebihan
- Tenaga mesin berlimpah
- Bantingan suspensi empuk
Kekurangan
- Ruang kabin sedikit terbatas
- Leg room depan sedikit terbatas
Spesifikasi
Mercedes-Benz A 200 sedan 2020
Harga: Rp 899 juta off-the road
Mesin: 1.332 cc 4 silinder turbo
Transmisi: 7 percepatan otomatik Dual Clutch
Tenaga: 163 dk
Torsi: 250 Nm
Penggerak: roda depan
Foto tambahan