Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaFirst Drive

First Drive: Hyundai Kona 2019

OtoDriver berkesempatan menjajal mobil compact SUV terbaru dari Hyundai, yakni Kona.
First Drive
Minggu, 28 April 2019 13:00 WIB
Penulis : Brian


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

OtoDriver berkesempatan menjajal mobil compact SUV terbaru dari Hyundai, yakni Kona. PT Hyundai Mobil Indonesia yang menyediakan unit test drive-nya di JIExpo, Jakarta. Walau areanya terbatas, namun kami tak menyia-nyiakan kesempatan impresi mengemudi pertama crossover baru ini.

Area test drive yang disediakan penyelenggara memiliki sejumlah obstacle yang bisa dijadikan acuan dalam mengetes mobil merek Korea tersebut. Mulai dari speed bump, U turn, hingga rintangan menanjak dan menurun di area test drive ini cukup untuk menguji Kona secara singkat.

Impresi pertama memasuki kabin Hyundai Kona, langsung terasa kenyamanan dari posisi duduknya yang sangat ergonomis. Kenyamanan tersebut tercermin dari posisi duduk pengemudi di Hyundai Kona terasa rendah, sehingga pengemudi terasa lebih santai. 

Foto : Brian

Bucket seat pada kursi baris pertama pun terasa sangat nyaman dan terasa lega di punggung. Kursi pengemudi juga memiliki sejumlah settingan, mulai dari sliding, reclining, juga pengaturan ketinggian. Pada bagian setirnya juga terdapat pengaturan tilt dan telescopic.

Pada baris kedua, Kona juga memberikan leg room dan head room yang sangat memumpuni. Namun, pada baris kedua ini Hyundai tidak memberikan fitur untuk penumpang Kona. Hal ini mengartikan Hyundai Kona lebih difokuskan untuk pengemudinya.

Dalam hal visibilitas ke depan, Kona mempunyai pilar A yang tidak terlalu besar sehingga tidak mengganggu pandangan pengemudi. Tetapi, untuk visibilitas ke belakang, terasa sangat sempit karena kaca belakang yang terbilang kecil. 

Kesenyapan dalam kabin Hyundai Kona juga terbilang sangat baik. Hal ini dibuktikan dari suara keras dari panggung di JIExpo yang mampu tereduksi dengan sangat baik didalam kabin Hyundai Kona. Ketika digunakan untuk berkendara kebisingan dari ban dan mesin juga mampu direduksi dengan baik.

Bicara soal performa, mesin Hyundai Kona Nu 2.0 MPI Atkinson terbukti cukup handal. Mesin tersebut memiliki tiga mode berkendara, yakni normal, eco, dan sport. 

Foto : Brian

Dalam keadaan normal, Kona mampu memberikan kenyamanan untuk penggunanya. Pedal gas yang sangat responsif dengan tenaga yang keluar secara gradual membuat Kona sangat nyaman. Pedal rem pun sangat responsif dan empuk ketika diinjak.

Dalam mode sport, tarikan dari Hyundai Kona terasa lebih responsif daripada mode normalnnya. Namun, karena minimnya area test yang disediakan membuat kami tidak mampu mengetes performa tertinggi dari mobil pabrikan Korea tersebut.

Suspensi pada Kona pun terasa sangat nyaman, terutama dalam mode berkendara normal. Hal ini dirasakan ketika melintasi speedbump, suspensi Kona mereduksi hambatan tersebut dengan sangat baik. Namun ketika dalam mode sport, suspensi terasa sedikit lebih keras dibandingkan mode normalnya.

Kesimpulan

Hyundai Kona hadir di segmen kompak Sport Utility Vehicle, Menggunakan mesin NU 2.0 MPI Atkinson. Mesin tersebut mampu memberikan performa sport yang menjadi ciri khas mobil kompak SUV, sekaligus memberikan kenyamanan dalam mode berkendara yang berbeda. Kona juga memberikan driving experience yang nyaman serta trendy, walaupun kursi baris kedua untuk penumpang tidak dilengkapi fitur-fitur yang menunjang kenyamanan penumpangnya.

Kelebihan

1. Visibilitas kedepan sangat baik
2. Ergonomi berkendara nyaman
3. Leg room dan head room luas di baris kedua

Kekurangan

1. Visibilitas kebelakang minim


Tags Terkait :
First Drive Hyundai Kona SUV
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Bocoran Spesifikasi SUV Generasi Terbaru Renault

Renault Duster adalah kompak SUV yang sudah lama beredar di tanah air, namun bagaimana dengan model terbarunya? Berikut bocoran spesifikasi dari mobil yang akan hadir di Indonesia.

6 tahun yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Peugeot 5008 GT Line

OtoDriver berkesempatan untuk menjajal Sport Utility Vehicle (SUV) terbaru dari Peugeot, yakni 5008.

6 tahun yang lalu


VIDEO: First Drive Peugeot 5008 2019

Setelah Peugeot meluncurkan 3008 pada tahun lalu, kini Singa Perancis meluncurkan SUV 7 Seaternya, 5008.

Berita | 6 tahun yang lalu


Tips
Walah, Mobil Anda Belum Pakai ABS? Ini Teknik Pengeremannya

Buat Anda yang mengemudikan mobil belum dilengkapi sistem pengerman ABS, berikut tiga cara yang tepat agar tetap aman.

6 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Juni 2019)

Periode Juni ini, tampak seluruh model Nissan tak mengalami penyesuaian harga.

6 tahun yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Volkswagen T-Cross

Volkswagen T-Cross baru saja meluncur di tanah air.

3 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Kelahiran Mobil Listrik Murni Toyota

Toyota C-HR EV resmi meluncur di Cina bertepatan dengan Hari Bumi.

5 tahun yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Peugeot 3008 GT Line AT 2018

Kami berkesempatan mencicipi SUV andalan Peugeot yang dijual di Indonesia. Simak impresinya berikut ini.

7 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

3 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

4 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

7 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

7 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

8 jam yang lalu