Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Begini Wujud Interior Suzuki Fronx, Simpel Tapi Lega

Setelah melihat tampak eksterior dari Fronx, akhirnya kami berkesempatan menggambarkan bagian interior dari mobil terbaru Suzuki ini.
Berita
Selasa, 6 Mei 2025 06:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Interior Suzuki Fronx. (Foto: Adit)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Setelah melihat eksterior dari Fronx, akhirnya kami berkesempatan untuk menjelaskan kepada pembaca setia OtoDriver bagaimana wujud kabin dari mini SUV terbaru Suzuki ini.

Secara overall, Fronx hadir dengan desain dasbor yang sebenarnya tak jauh berbeda dengan Baleno Hatchback. Material yang digunakan di bagian dasbor dan panel pintu didominasi oleh plastik keras, namun diberikan tekstur lembut dan aksen warna gelap agar tetap terlihat dinamis. 

Interior Suzuki Fronx (Foto : Adit)

Sistem entertinment terintegrasi di bagian tengah dasbor menjadi pusat kontrol berbagai fitur hiburan dan konektivitas. Tak lupa, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur Apple Car Play dan Android Auto.

Posisi duduk pengemudi cukup ergonomis, dengan visibilitas baik ke segala arah. Ruang kabin relatif lega untuk ukuran kendaraan di kelasnya, terutama pada baris depan. Baris kedua menawarkan ruang kaki dan kepala, bahkan dengan postur tubuh di atas 175 cm terasa masih cukup nyaman dan lapang.

BACA JUGA

Beberapa detail seperti kontrol AC digital, tombol start-stop, dan kemudi berlapis kulit (tergantung varian) memberi sentuhan tambahan pada pengalaman berkendara. Sementara itu, ruang penyimpanan di dalam kabin juga tergolong banyak, termasuk laci, cup holder, dan kompartemen kecil lainnya.

Tak ketinggalan pada varian tertingginya, Fronx dibekali dengan fitur radar ADAS Suzuki Safety Support dan menjadi mobil Suzuki pertama di Indonesia yang dibekali dengan fitur ini.  

Fitur radar ADAS-nya mencakup Autonomous Emergency Braking, Lane Keeping Assist, Lane Departure Warning and Prevention, Adaptive Cruise Control, High Beam Assist, Blind Spot Monitor, Rear Cross Traffic Alert, dan Vehicle Swaying Warning.

Secara keseluruhan, interior Fronx dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna urban yang mencari kendaraan praktis dengan desain yang tidak berlebihan namun tetap fungsional.

Hingga berita ini diturunkan, pihak Suzuki belum memberikan informasi terkait harga jualnya. (AW).


Tags Terkait :
Suzuki Fronx
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

10 jam yang lalu

Daftar Harga
Daftar Harga Mini SUV (Desember 2025)

Selain segmen compact SUV, mini SUV kini juga mulai ramai pemainnya

1 hari yang lalu


Berita
Inilah Tiga Model Hybrid Suzuki Yang Menjadi Pusat Perhatian

Suzuki memajang tiga model hybrid andalannya di GJAW 2025. Dengan harga kompetitif dan klaim konsumsi bbm yang hemat, mobil-mobil ini menjadi pusat perhatian.

2 hari yang lalu


Berita
Indonesia Resmi Jadi Basis Produksi Suzuki Fronx

TKDN Suzuki Fronx sudah 63 persen. Indonesia menjadi basis produksi terbesar.

6 hari yang lalu


Terkini

Berita
Mazda Perkenalkan Warna Baru, All New CX-5 Yang Pertama Tampil

Warna Navy Blue Mica akan dilaburkan pertama kali pada CX-5.

2 jam yang lalu


Berita
Kia Indonesia Mungkin Jual Kia Tasman Di Indonesia, Lawan Hilux

Kia Tasman diesel dibidik menjadi kandidat untuk masuk Indonesia. Simak bocorannya.

3 jam yang lalu


Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

6 jam yang lalu


Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

8 jam yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

9 jam yang lalu