Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Triton Varian HD-X Siap Tenggak Berbagai Kualitas BBM Solar Berkat Penyesuaian Komponen Ini

Berita
Kamis, 12 September 2024 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Mitsubishi Triton


OTODRIVER – Mitsubishi Triton generasi terbaru resmi hadir di Indonesia. Pikap double cabin ini mendapatkan perubahan yang terbilang menyeluruh termasuk mesinnya.

Dan untuk pertama kalinya, semua varian Triton ditenagai oleh jantung pacu yang sama. Jika di generasi sebelumnya, varian bawah Triton ditenagai oleh mesin diesel berkode 4D56 dengan kubikasi 2.500 cc sedangkan tipe atas Triton dilengkapi dengan mesin berkode 4N15 berkubikasi 2.400 cc.

Mesin 4N16 di Triton HD-X

Lantas untuk generasi terbaru ini, dari varian terbawah yakni HD-X hingga Ultimate ditenagai oleh mesin diesel berkode 4N16 dengan kubikasi 2.400 cc. Namun di tiap varian memiliki output tenaga dan torsi yang berbeda-beda.

BACA JUGA

Baca juga : Tak Hanya Tampil Serba Baru, Mitsubishi Triton Juga Dibekali Dengan Mesin 'Sapu Jagad' Yang Unik

“Secara basis mesin sebenarnya sama antara tipe HDX dan juga varian lainnya. Hanya saja tipe HDX ada beberapa penyesuaian komponen sesuai peruntukannya,” ujar Hikaru Mii selaku Director of Product Strategy Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) saat momen test drive dan offroad Mitsubishi Triton di daerah Bogor, Jawa Barat, Senin (9/9).

Rifat Sungkar selaku Brand Ambassador  PT MMKSI juga menjelaskan adanya penyesuaian komponen mesin ini guna mengantisipasi kualitas BBM jenis Solar yang berbeda-beda di tiap daerah.

“Yang paling membedakan ada di bagian mapping ECU-nya. Memang untuk mengantisipasi berbagai variasi kualitas BBM yang ada di Indonesia, kami sudah menyesuaikan bagian injector dan juga filter solar yang menjadi SOP bagi mereka yang menggunakan ini di pertambangan,” jelasnya.

Selain perbedaan komponen, setiap varian Mitsubishi Triton punya hasilan tenaga dan torsi yang berbeda-beda. Untuk tipe HDX dikhususkan untuk konsumen di medan tambang. Mesin 4N16 ini punya output tenaga dan torsi yang paling kecil, yakni 110 PS serta torsi 200 Nm. 

Kemudian untuk tipe GLX, mesin 4N16-nya ini punya tenaga sebesar 150 PS serta torsi 330 Nm. Artinya tenaganya berada di tengah-tengah varian HDX dan juga Exceed dan Ultimate.

Sementara varian Exceed dan juga Ultimate memiliki total outout tenaga mesin yang serupa. Mesin ini mampu menyalurkan tenaga sebesar 184 PS serta torsi 430 Nm. (AW).


Tags Terkait :
Mitsubishi Triton
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Tips
Kiat-Kiat Agar Transmisi Otomatik CVT Mobil Anda Awet

5 bulan yang lalu


Tips
Penyebab Kerusakan Pada Transmisi Otomatik CVT

1 tahun yang lalu

Berita
Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Bekas Laris Di Bursa Mobkas. Ini Sebabnya.

1 tahun yang lalu


Berita
Pasaran Mitsubishi Xpander 2017 Masih Rp 200 Jutaan, Apa Saja Kehebatannya?

2 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Korlantas Polri: Ada Berbagai Penyebab Kecelakaan Cipularang

3 jam yang lalu


Van
Nissan ‘All-new’ Interstar, Van Listrik Paling Aerodinamis?

3 jam yang lalu


Berita
Jetour Tidak Mau Buru-Buru Main EV, Ini Penjelasannya

6 jam yang lalu


Berita
BAIC Indonesia Resmikan Dealer di Surabaya, Langsung Beri Promo Besar-Besaran

7 jam yang lalu


Mobil Listrik
2024 KIA EV Day 2024: EV4 Sosok Sedan EV Yang Eksotik Digadang Hadir Tak Lama Lagi

7 jam yang lalu