Suzuki Jimny 3 Door Terkena Recall Di Indonesia

 Aditya Widiutomo    17 April, 2024
Berita

OTODRIVER - Suzuki Jimny 3 pintu terkena recall di Indonesia. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan adanya kampanye recall ini pada 16 April 2024.

Produk yang terkena recall ini merupakan produk lansiran 20 November 2017 hingga 29 Agustus 2019. Total ada 448 unit Jimny 3 Door di Indonesia yang terdampak recall ini.

Suzuki Jimny

“Suzuki Motor Corporation telah mengumumkan adanya pemeliharaan kualitas komponen pada Suzuki Jimny untuk menjaga ketenangan dan keamanan pelanggan. Karena Jimny yang ada di Indonesia juga merupakan bagian dari produk global tersebut, sehingga Suzuki Indonesia juga perlu turut serta dalam kampanye Suzuki Product Quality Update yang saat ini sedang berjalan. Pelanggan tidak perlu khawatir, karena Bengkel Resmi Suzuki siap untuk melakukan pemeriksaan dan penanganan secepatnya,” terang Hariadi selaku Assistant to Service Dept. Head PT SIS melalui siaran resminya.

Adapun komponen yang perlu dilakukan penggantian adalah Impeller Fuel Pump. Menurut Hariadi, komponen ini berpotensi mengalami perubahan bentuk atau deformasi melebihi standar ketentuan.

“Langkah yang kami ambil untuk melakukan kampanye Suzuki Product Quality Update untuk Suzuki Jimny saat ini merupakan bagian dari komitmen kami menjaga standar kualitas tinggi, serta menjaga kenyamanan, keamanan, dan keselamatan pelanggan yang merupakan prioritas utama kami. Kami sangat menghargai kerjasama dan pemahaman pelanggan selama proses ini, dan terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan agar dapat memberikan pengalaman berkendara yang memuaskan untuk pelanggan setia Suzuki,”tambah Hariadi.

Pemeriksaan lebih lanjut serta penggantian komponen ini hanya akan memakan waktu 2 jam, serta akan dilakukan oleh tim ahli dari pelayanan purna jual Suzuki yang ditopang oleh 192 lokasi Bengkel Resmi dan 48 Service Point yang tersebar di 33 provinsi di Indonesia. Sebagai bentuk tanggung jawab PT SIS, kampanye ini tidak dipungut biaya. (AW).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaMudik In Style 2024, Suzuki Jimny 5 Door, Sang SUV 4x4 Ikonik19 jam laluBeritaVarian Hybrid Mendominasi Penjualan Suzuki, XL7 Paling Laris 2 hari laluBeritaSuzuki Jimny 5 Pintu Alami Kenaikan Rp 3 Juta, Segini Harganya Sekarang22 April 2024BeritaSuzuki Jimny 5-door Dikirim Ke Konsumen Di Seluruh Penjuru Negeri18 April 2024

Trending

Tidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik
Daftar Harga BYD Terbaru (April 2024)
Daftar Harga MG Terbaru (April 2024)
Daftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)
GWM Tank 300 Penantang Terkuat Fortuner Dan Pajero Sport?

Berita Terbaru

BeritaIni Mobil-Mobil Konsep Yang Hadir Di Beijing Motor Show 20246 jam laluBeritaNeta V-II Resmi Diperkenalkan, Apa Saja Ubahannya? (21 FOTO)10 jam laluBeritaHonda Bangun Pabrik EV Senilai 1,7T Di Kanada10 jam laluBeritaTesla Akhirnya Bisa Pakai Search Engine Buatan Baidu10 jam laluBeritaGWM Haval H6 Alami Facelift. Punya Desain Yang Lebih Sangar Dan Simpel11 jam laluBeritaChery Omoda E5 Direcall Di Malaysia, 2 Unit Alami Patah Sumbu Roda Belakang12 jam laluDaftar HargaDaftar Harga HONDA Terbaru (April 2024)17 jam laluBeritaMudik In Style 2024, Suzuki Jimny 5 Door, Sang SUV 4x4 Ikonik19 jam lalu