Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

PLN: Tambah 111 SPKLU Di Rest Area

Berkerja sama dengan pihak swasta
Berita - Kamis, 16 Mei 2024 13:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji


OTODRIVER - PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PLN Haleyora Power bakal menambah 111 unit stasiun pengisian kendaraan listrik Umum (SPKLU) di berbagai rest area jalan tol di Indonesia. Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dalam keterangannya di Jakarta pekan ini (16/5) mengatakan PLN berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan ekosistem kendaraan listrik, termasuk memasifkan pembangunan SPKLU demi mendukung program transisi energi.

Adapun, PLN Haleyora Power menggandeng dua perusahaan, yakni PT Usaha Jayamas Bhakti (UJB) Group dan Shenzhen Atess Power Technology Co.,LTD serta melibatkan Asosiasi Pengusaha Rest Area Indonesia (Aprestindo).

Kolaborasi itu nantinya berpotensi menambah 111 unit SPKLU pada beberapa rest area tol, di antaranya 68 unit di rest area Trans Jawa, 22 unit di rest area Trans Sumatera, 13 unit rest area non Trans Jawa, enam rest area Jabodetabek, dan dua rest area Kalimantan.

BACA JUGA

Sementara itu, Plt. Direktur Utama Haleyora Power, Isral, mengatakan bahwa kolaborasi itu menjadi upaya Haleyora Power untuk mengembangkan usaha dalam penyediaan dan maintenance SPKLU yang telah tersebar di berbagai daerah sehingga mobilitas masyarakat pengguna kendaraan listrik akan semakin mudah dan nyaman.

"Kerja sama ini merupakan komitmen nyata kami dalam menyediakan dan sebagai service centre SPKLU di Indonesia. Dengan ini diharapkan akan mengakselerasi mobilitas masyarakat yang zero emission," ungkap Isral lagi.

Ia kemudian menambahkan bahwa Haleyora Power telah menyelesaikan penugasan dari PLN untuk membangun 175 SPKLU sepanjang jalur tol Sumatra-Jawa. "Melalui kerja sama ini diharapkan infrastruktur pengisian kendaraan listrik di Indonesia dapat bertambah dan semakin berkembang sehingga masyarakat semakin nyaman saat menggunakan kendaraan listrik," harapnya.

Sementara, Direktur PT UJB, Edi Amin, mengatakan pihaknya selaku distributor pengisi daya baterai dari jenama Atess mendukung kolaborasi dengan PLN dan berbagai pemangku kepentingan penting ekosistem kendaraan listrik. Hal itu sekaligus untuk mendukung program pemerintah mencapai nett zero emission (NZE) di 2060.

Sedangkan, Ketua Aprestindo, Widie Wahyu, menyampaikan pentingnya kolaborasi tersebut dalam mendukung peran rest area sebagai titik-titik pengisian mobil listrik.

"Kami memahami rest area berperan penting menjadi titik-titik pengisian mobil listrik di Indonesia. Semoga dengan kerja sama antara Haleyora Power, Atess Power Technology, dan PT UJB dapat terus memenuhi kebutuhan pengisian mobil listrik di rest area di seluruh Indonesia," kata Widie. (EW)


Tags Terkait :
Spklu Pln Ylki Mobillistrik Ev Tol Restarea
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
PLN: Tambah 111 SPKLU Di Rest Area

1 bulan yang lalu


Berita
YLKI: Isi Daya Mobil Listrik Arus Mudik Dan Balik Tidak Ada Keluhan

2 bulan yang lalu


Berita
Menjajal DC Fast Charging GB/T Milik Wuling Yang Hanya Ada 6 Titik Di Indonesia Saat Ini

3 hari yang lalu


Berita
Penambahan SPKLU: Kunci Pertumbuhan Pesat Mobil Listrik

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Neta L Resmi Diluncurkan Dengan Banderol Mulai Rp 315 Jutaan

1 jam yang lalu


Komparasi
Perbandingan Wuling Cloud EV dengan BYD Dolphin, Mana Yang Lebih Menarik?

2 jam yang lalu


Berita
EV Melambat, Mercedes-Benz Malah Getol Kembangkan Kembali Mesin Bakar

2 jam yang lalu


Berita
Demi Percepat Peralihan ke Mobil Listrik, Suzuki Suntik Mati 4 Model Lawas Termasuk Swift

3 jam yang lalu


Berita
Suzuki Jimny Pikap Dikabarkan Dalam Tahap Pengembangan

5 jam yang lalu