Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Ini Dia MINI JCW Bertenaga Listrik Pertama Di Dunia

MINI John Cooper Works E tampil sebelum debut dunianya.
Berita - Minggu, 7 Juli 2024 14:47 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
MINI JCW E


OTODRIVER – MINI John Cooper Works E tampil sebelum debut dunianya. Seperti dikutip dari paultan.org (7/7), mobil listrik Mini berperforma ini dipastikan akan meluncur pada ajang Goodwood Festival Of Speed 2024 mendatang.

Artinya, mobil ini akan menjadi John Cooper Works pertama yang menerapkan penggerak listrik murni. Mobil ini tampil dengan jubah kamuflase namun cukup terlihat detil eskterior dari mobil ini.

Mini JCW E 

Seperti di bagian depannya, tidak terlalu banyak perbedaannya antara JCW E ini dengan versi mesin bensinnya. Namun di mobil ini, nampak bodykitnya memiliki desain yang sporty nan agresif. Dan dengan besarnya lubang angin di bagian bemper mobil ini justru terkesan lebih ke arah mobol berbahan bakar dibandingkan mobil listrik.

BACA JUGA

Tidak hanya di bagian estetika, John Cooper Works E ini juga mendapatkan setup tambahan di bagian kaki-kakinya terutama di bagian suspensi yang lebih kaku untuk mendapatkan grip serta handling yang baik.

Sementara di balik kap mesinnya, JCW E ini hadir dengan motor listrik bertenaga 218 PS dan torsi 330 Nm dengan penggerak roda depan alias motor listrik tunggal. Untuk baterainya memiliki kapasitas 54,2 kWh dengan jarak tempuh terjauhnya mencapai 402 km dalam sekali pengisian daya penuh standar WLTP. (AW).


Tags Terkait :
MINI JCW E
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Daftar Harga
Daftar Harga MINI Terbaru (September 2024)

3 minggu yang lalu


Berita
MINI Luncurkan 4 Model Terbarunya Di GIIAS 2024

2 bulan yang lalu


Berita
Ini Dia MINI JCW Bertenaga Listrik Pertama Di Dunia

2 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga MINI Terbaru (Mei 2024)

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Fix, All New Hyundai Santa Fe Masuk Indonesia Dengan Skema CKD

6 jam yang lalu


Berita
Tak Akan Ada Lagi Mesin Diesel Untuk Next Gen Toyota Fortuner. Benarkah Demikian?

7 jam yang lalu


Berita
Hyundai All New Kona Electrik Rakitan Indonesia Punya Baterai Lebih Besar Dari Versi Global

8 jam yang lalu


Berita
Foto-Foto Mobil Keren di IMX 2024

11 jam yang lalu


Tips
Konsekuensi Mobil Diesel Gunakan Solar Subsidi

19 jam yang lalu