T Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) terbilang merupakan APM kendaraan komersial yang berinisiatif membina barisan pengemudi truk maupun bus.
Secara berkala lewat Hino Indonesia Academy, HMSI turut berkontribusi dalam mendukung Program Ekosistem Prakerja melalui penyelenggaraan pelatihan mengemudi untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor transportasi.
Dalam ajang GIICOMVEC 2024 beberapa waktu lua (7-10/3) telah dibuka lagi program kartu prakerja yang memasuki batch ke-3. Kekhususan materi dalam kegiatan kali ini adalah Pelatihan Mengemudi Kendaraan Besar di Program Pelatihan Ekosistem Prakerja. Tahun lalu sudah dua batch yang digelar.
“Kami bertekad untuk terus menyediakan layanan pelatihan, konsultasi dan sertifikasi SDM untuk membentuk sumber daya yang dapat diandalkan dan terpercaya bagi mendukung industri transportasi di Indonesia, untuk itu bagi yang berminat mengikuti pelatihan Hino Indonesia Academy batch selanjutnya dalam program Kartu Prakerja, dapat mendaftar segera melalui Tokopedia, klik Kartu Prakerja, pilih kategori otomotif, Hino Indonesia Academy,” ungkap Santiko Wardoyo, COO-Director HMSI dalam siaran resminya .
Hino Academy Indonesia dengan dua jenis pelatihan yang memang dibutuhkan dan sejalan dengan kebutuhan pasar kerja yaitu pelatihan mengemudi kendaraan besar truk dan pelatihan mengemudi kendaraan besar bus.
Ada target sampai tahun 2024 dimana Hino Indonesia Academy melatih lebih dari 800 peserta dalam pelatihan mengemudi truk dan bus. Dengan dukungan fasilitas modern dan instruktur yang berkualitas tersertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).
Lembaga pelatihan ini, berkomitmen untuk memberikan pembelajaran yang efektif dan interaktif kepada para peserta, sehingga mereka dapat menjadi pengemudi truk dan bus yang handal dan berkompeten.
Baca juga: Hino Naikkan Terus Kompetensi Awak Dealer
Baca juga: Hino Indonesia Academy Siap Latih Calon Driver Truk dan Bus