OTODRIVER - GIIAS Surabaya 2024 resmi dibuka. Rangkaian GIIAS The Series ini diselenggarakan pada tanggal 28 Agustus hingga 1 September 2024 bertempat di Grand City Convex.
Pameran ini diikuti oleh 22 merek mobil yang berasal dari Jepang, Korea Selatan, Eropa, Cina, hingga Vietnam. Adapun beberapa pabrikan yang ikut serta di GIIAS Surabaya 2024 yakni Audi, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Kia, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi, Nissan, Seres, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, hingga Wuling dan juga 12 merek sepeda motor.
“GIIAS Surabaya yang ke-9 ini sekaligus merepresentasikan sudah 2 dekade kami telah memamerkan perkembangan industri otomotif khususnya untuk masyarakat Jawa Timur. Sebagai salah satu upaya Gaikindo untuk terus mendorong pertumbuhan industri otomotif, pada daerah strategis Indonesia, perhelatan GIIAS 2024 Surabaya hadir tidak hanya sekadar ajang memahamkan generasi-generasi, tetapi juga sebagai platform strategis yabg dirancang sebagai dorongan bagi capaian industri otomotif Jawa Timur yang merupakan salah satu provinsi tiga besar dalam kontribusi penjualan otomotif di Indonesia,” ujar Yohanes Nangoi selaku Ketua Umum Gaikindo pada momen pembukaan ajang GIIAS Surabaya 2024.