Chery Tiggo 5X, Resmi Diperkenalkan Di Indonesia (20 FOTO)

 Aditya Widiutomo    17 February, 2024
Berita

OTODRIVER - Chery memperkenalkan model barunya di Indonesia, yakni Tiggo 5X pada ajang Indonesian International Motor Show (IIMS) 2024. Model ini merupakan SUV yang mengambil basis dari Tiggo 4 Pro yang batal meluncur pada ajang GIIAS 2023 lalu.

Jika nantinya hadir di Indonesia, Tiggo 5X bakal menantang beberapa pesaingnya yang sudah eksis terlebih dahulu di tanah air. Sebut saja Wuling Alvez, Kia Sonet, hingga Toyota Raize-Daihatsu Rocky.

Chery Tiggo 5X

Belum ada harga resmi dari Tiggo 5X ini. Namun, pihak PT Chery Sales Indonesia (CSI) sudah membuka keran pemesanan terhitung pada ajang IIMS 2024 berlangsung.

Akan ada dua varian Tiggo 5X yang dipasarkan di Indonesia. Varian yang pertama merupakan versi termurah yang bakal ditenagai oleh mesin bensin tanpa turbo.

Sementara varian tertingginya, Tiggo 5X bakal hadir dengan mesin 1.500 cc 4 silinder turbo dengan tenaga mencapai 154 hp dan torsi 230 Nm. Mesin ini lantas berpadu dengan transmisi otomatik CVT.

Sementara di bagian eksterior, Tiggo 5X hadir dengan desain SUV crossover yang kental berkat penggunaan overfender hitam serta aksen roofrail di bagian atap. Ada beberapa fitur unggulan yang ditawarkan, seperti headlamp proyektor LED, serta defogger belakang. Belum lagi, Tiggo 5X hadir dengan fitur Smart Keyless Entry.

Beralih ke bagian interiornya, cukup banyak hal yang menonjol. Seperti penggunaan material dasbor serta doortrim bagian depan soft touch, instrument cluster full digital, headunit terintegrasi dengan konektivitas Apple Car Play, dan sunroof. Tidak sampai disitu, kami menilai desain interiornya juga cukup atraktif.

Jika dibandingkan dengan versi yang diperkenalkan di Indonesia beberapa waktu silam, Tiggo 5X ini sedikit mengalami ubahan di bagian pengaturan AC digital dan juga model tuas transmisinya.

Simak kumpulan gambar Chery Tiggo 5X yang telah kami himpun di bawah ini. (AW).

 

Galeri Foto

Geser untuk melihat lainnya

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaChery Omoda E5 Direcall Di Malaysia, 2 Unit Alami Patah Sumbu Roda Belakang1 hari laluDaftar HargaDaftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)5 hari laluBeritaOmoda E5 Tabrak Tembok Di Mall, Mungkin Ini Penyebabnya?24 April 2024BeritaChery Luncurkan SUV Hybrid Yang Diklaim Memiliki Jarak Tempuh 1.500 KM, Ini Spesifikasinya22 April 2024

Trending

Tidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik
Daftar Harga MG Terbaru (April 2024)
Daftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)
GWM Tank 500 Hybrid Bisa Ditebus Mulai Rp 200 Jutaan, Begini Skema Kreditnya
Mudik In Style 2024, Naik Toyota Yaris Cross Hybrid Jakarta-Bali PP, Iritnya Kebangetan!

Berita Terbaru

Berita2026, BYD Bakal Bangun Pabrik Produksi Di Subang, Jawa Barat28 menit laluBeritaMudik In Style 2024, Merasakan Kenyamanan Suspensi Subaru Outback di Lengangnya Jakarta19 jam laluBeritaABC Stories Membawa Wuling Jadi Brand EV Paling Berpengaruh Di Indonesia20 jam laluBeritaWuling Cloud EV Sudah Bisa Dipesan, Perkiraan Harga Rp 410 Juta21 jam laluDaftar HargaDaftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)22 jam laluBeritaToyota Eco Youth Ajak Generasi Muda Berinovasi Dalam Gerakan Berwawasan Kelestarian Lingkungan 1 hari laluBeritaIni Mobil-Mobil Konsep Yang Hadir Di Beijing Motor Show 20241 hari laluBeritaNeta V-II Resmi Diperkenalkan, Apa Saja Ubahannya? (21 FOTO)1 hari lalu